Bertempat di Gedung Merdeka,  Kota Bandung Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Milad Ke-30 ICMI

BANDUNG – Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) akan menggelar pertemuan nasional dalam bentuk Webinar untuk Peringatan Milad ICMI ke-30.

Dengan mengusung tema, “Tantangan Indonesia di Kancah Dunia Pasca Covid-19.” Sekretaris Jenderal ICMI, Mohammad Jafar Hafsah mengungkapkan, kegiatan tersebut akan berlangsung di Gedung Merdeka Bandung pada Senin, 7 Desember 2020.

Dia mengatakan, acara ini akan diawali Laporan Ketua Panitia dan Ketua Orwil Jawa Barat Prof. Dr. Mohammad Najib., M.Ag.  Dilanjutkan Sambutan Ketua Umum ICMI Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, SH.

’’Kemudia ada pembukaan secara resmi Pertemuan Nasional dan Webinar Peringatan Milad Ke-30 ICMI oleh Gubernur Jawa Barat Dr. Moh. Ridwan Kamil, ST. MUD,’’ kata Jafar kepada Jabar Ekspres, ketika ditemui di sela-sela rapat di Gedung Merdeka Bandung, Selasa, (12/1).

Dalam Pertemuan Nasional dan Webinar Peringatan Milad Ke-30 ICMI juga diluncurkan program-program ICMI di antaranya ICMI School, Program Haji Muda, dan BMT Insan Madani – eMarket Place for MSME (Micro Small Medium Enterprise) – kajojo.id.

’’Peringatan Milad ke-30 ICMI nantinya akan ditandai pemotongan tumpeng oleh Ketua Umum ICMI, Gubernur, dan Pimpinan ICMI Orwil Jabar,’’ucapnya.

Peringatan Milad ke-30 ICMI juga akan dirangkai dalam acara Webinar Nasional bersama pembicara Menteri Pertahanan RI Letjen (Purn) Prabowo Subianto yang menyampaikan pidato dengan tema “Peran dan Posisi Indonesia: Perdamaian Dunia VS Perang Dunia ke-3”

Sesi berikutnya menghadirkan narasumber Duta Besar RI di Amerika Serikat Muhammad Lutfi, Duta Besar RI di Tiongkok Drs. Djauhari Oratmangun, Ekonom Senior Prof. Dr. Emil Salim, Ketua Wantim MUI Prof. Dr. M. Din Syamsudin, dan Pengamat Militer Dr. Connie Rahakundini Bakrie. Diskusi mengangkat tema “Evaluasi Kritis Kondisi Nasional dan Global terhadap Kehidupan Berbangsa dan Bernegara”

Jafar menilai, pandemi menghadapkan bangsa pada perubahan pemikiran baru. Kaum cendekiawan harus berperan membantu para pemimpin bangsa beradaptasi dan bersama mencari solusi.

Untuk itu, pada acara Webinar Nasional Peringatan Milad ICMI ke-30 bertujuan untuk menghasilkan rekomendasi komprehensif penanggulangan pandemi, menyusun peta jalan bangsa yang beradaptasi dengan kenormalan baru, dan mengaktualkan Politik Luar Negeri Indonesia Bebas-Aktif.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan