Pertahankan Lahan Tanam, Distan Bersama BPBD Salurkan Air Bersih

Sementara itu Kalak BPBD Akhmad Djohara menguraikan, sampai saat ini pihaknya telah menyalurkan kurang lebih sebanyak 995.000 liter air bersih. “Per September 2019, jajaran kami telah mendistribusikan 995.000 liter air bersih untuk warga terdampak kekeringan, yaitu di 23 kecamatan,” katanya.

Ia pun merinci daerah yang telah terdistribusi air bersih di 23 kecamatan diantaranya, di Kecamatan Banjaran, Pasirjambu Kecamatan Baleendah dan Kecamatan Cicalengka.

“Alhamdulillah sebanyak 44.900 Kepala Keluarga (KK) dan 126.857 jiwa sudah merasakan manfaatnya. Sampai saat ini kami masih terus melakukan distribusi air bersih, bekerjasama dengan Disperkimtan (Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan), Disperindag (Dinas Perindustrian dan Perdagangan), PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum), PMI (Palang Merah Indonesia) dan AMCF (Asia Muslim Charity Foundation),” pungkasnya. (yul/rus)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan