Garuda Muda harus Pesta Gol Lagi

JAKARTA – Hujan gol terjadi di Stadion Binan, Manila saat Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 berhadapan dengan Brunei di laga keempat babak penyisihan Grup B SEA Games 2019.

Kemenangan besar Indonesia itu ditandai dengan rekor menawan. Garuda muda mampu menggeser Thailand dengan perolehan skor terbanyak di SEA Games tahun ini. Sebelumnya, negara Gajah Putih itu melumat 7-0 dengan negara yang sama, Brunei.

Dalam rekor timnas di ajang SEA Games, ini merupakan kali ke empat hujan gol yang diberikan Indonesia ke skuat negeri Petro Dollar tersebut. Dari babak pertama, Indonesia sudah unggul 3-0 atas Brunei. Tiga gol skuat asuhan Indra Sjafri itu dicetak oleh Osvaldo Haay (11’, 45+2) dan Egy Maulana Vikri (40’). Skor 3-0 menutup laga paruh pertama.

Usai turun minum, Indonesia kembali memborbardir gawang Brunei. Tak tanggung-tanggung di paruh kedua, mereka menambah lima gol. Gol keempat diciptakan oleh Saddil Ramdani (50’), Witan Sulaeman (68’), Osvaldo Haay (71’), Andy Setyo Nugroho (77’) dan ditutup olej sontekan Egy Maulana Vikri di menit 80.

Dengan hasil tersebut, Indonesia kembali membuka peluang untuk bersaing ketat dalam perebutan tiket semifinal dengan Thaialnd dan Vietnam. Hasil tiga poin membuat indoensia naik ke peringkat dua dengan raihan sembilan poin dari emapt pertandingan.

Poin yang dimiliki skuat Garuda Muda sama dengan Thailand. Namun, Timnas Indonesia U-23 berhasil unggul dalam selisih gol. Sedangkan Vietnam masih berada di posisi puncak dengan 12 poin. Sementara, Brunei masih terbenam di posisi buncit dengan tanpa poin dari empat kekalahan beruntun.

Menanggapi hasil kemenangan ini, pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri mengaku bersyukur. Kendati demikian, pelatih berkumis tebal itu menyayangkan beberapa peluang terbuang yang dilakukan oleh anak asuhnya.

”Pertama tentu Alhamdulillah, seperti target yang kita canangkan sebelum pertandingan, menang dengan Brunei dengan banyak gol. Alhamdulillah itu tercapai berkat kerja keras para pemain,” kata Indra usai pertandingan.

Selanjutnya, di partai pamungkas, Indonesia bakal berhadapan dengan Laos pada Kamis (5/12) besok. Dalam laga tersebut, Indra yakin anak asuhnya mampu meraih kemenangan dan memastikan tiket babak semifinal pesata olahraga dua tahunan tersebut. ”Tinggal nanti pertandingan tanggal lima (menghadapi Laos, red), Insya Allah kita bisa menang lagi dan memastikan kita lolos ke babak semifinal,” jelasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan