CEO BUMDes Mulai Tugas

Sementara, Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhalul Ulum yang datang mewakili Guber­nur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan, filosofi pembangunan desa yang tengah difokuskan oleh Pe­merintah Provinsi Jawa Barat terinspirasi oleh hijrahnya Nabi Muhammad SAW saat ke Madinah.

“Bangunan yang pertama di bangun oleh Nabi Muham­mad saat baru datang di Madi­nah adalah Masjid Kuba yang letaknya ditengah-tengah perkampungan. Artinya, Ro­sulullah SAW membangun peradaban Islam diawali dari desa, apalagi Jawa Barat yang penduduknya maroritas muslim, tidak salah apabila mencontoh Nabi SAW,” ung­kapnya.

Kemudian, dia mengatakan, apabila membangun desa berarti sama saja membangun kabupaten/kota, membangun kabupaten/kota berarti membangun Provinsi Jawa Barat, membangun Provinsi Jawa Barat sama saja membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). “Artinya, membangun desa sama saja membangun NKRI,” katanya.

Dengan sejumlah perma­salahan yang ada di desa, lanjut Uu, melalui visi mis Jabar uara lahir batin, pihaknya siap berkolaborasi dengan bupati/walikota dan kepala desa untuk menekan angka-angka permasalahan yang ada di desa.

“Insya allah, dengan kita bekerjasama masalah yang ada di desa, seperti kemisk­inan, pengangguran dan lain­nya bisa ditanggulangi,” te­gasnya.

Ditempat yang sama, Direk­tur Jenderal Pembangunan Kawasan Perdesaan Kemen­terian Desa dan Daerah Ter­tinggal RI, Ir harlina sulistio­rini menawarkan kolaborasi untuk meningkatkan kapasi­tas dan kemampuan BUMDes dengan cara antara satu BUM­Des dengan yang lainnya melakukan kerja bersama.

“Dengan kolaborasi antar BUMDes secara ekonomi akan lebih besar dan kerja­sama dengan pihak luar pun akan lebih besar pula,” pung­kasnya. (jun/yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan