Bupati Tampung Aspirasi Warga Melalui Musrenbang

NGAMPRAH– Bupati Bandung Barat Aa Umbara Sutisna mendengar aspirasi warga melalui kegiatan Musrenbang Kecamatan, yang bertempat di Cikalongwetan Kabupaten Bandung Barat. Acara tersebut dihadiri oleh Sekda Bandung Barat, jajaran SKPD, serta perwakilan dari kecamatan dan para kepala desa se-Kecamatan Rongga dan Gununghalu.

Kegiatan Musrenbang diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah. “Kegiatan musrenbang ini merupakan salah satu rangkaian proses dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD), yang dilaksanakan dengan maksud agar tercipta sinergitas antara pemerintah daerah dan pemangku kepentingan khususnya masyarakat untuk menyamakan persepsi tentang rencana pembangunan Bandung Barat,” kata Umbara, kemarin.

Adapun tema Musrenbang Tahun 2020 yakni “Melalui Musrenbang yang Aspiratif, Kreatif, Unggul, dan Religius (AKUR), Kita Tingkatkan Peran serta Masyarakat dalam Proses Pembangunan untuk Menanggulangi Kemiskinan”.

Dalam kegiatan tersebut, ada beberapa isu strategis yang masih memerlukan perhatian khusus di antaranya, peningkatan kualitas SDM, peningkatan kesejahteraan masyarakat, peningkatan aksesibilitas dan layanan prasarana dan sarana dasar, pemeliharaan kualitas lingkungan dan mitigasi bencana serta optimalisasi tata kelola pemerintahan.

“Harapan saya musrenbang kecamatan ini akan memberikan kontribusi positif dan signifikan pada pembangunan Bandung Barat yang bermuara pada kinerja penyelenggara pemerintah daerah dan kualitas pelayanan masyarakat,” tandasnya. (drx)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan