Timses Kado Klaim Menang 45 Persen

NGAMPRAH– Tim sukses pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat nomor urut 2 Doddy Imron Cholid-Pupu Sari Rohayati mengklaim meraih suara 45 persen dari jumlah pemilih. Hal itu diungkapkan Timses Kado (Kang Doddy-Pupu) saat jumpa pers, Rabu (27/6) di Media Center Kado Aula HBS Cimareme, Ngamprah kemarin. “Hasil hitung cepat di internal Kado, kita unggul di delapan kecamatan yang termasuk kecamatan gemuk atau suara banyak. Jadi Insya Allah Kado menang,” tegas Ketua Timses Kado, Asep Miftah.

Kedelapan kecamatan tersebut yakni Lembang, Parongpong, Ngamprah, 
Padalarang, Cikalongwetan, Cipatat, Batujajar dan Cililin. Dikatakan Asep, pihaknya yakin dengan perhitungan suara cepat internal tersebut karena telah menyebarkan petugas ke seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh kecamatan se-KBB.

Disinggung soal pertanyaan wartawan tentang perbedaan hasil perhitungan dengan tabulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU), Asep berkelit data yang masuk ke KPU baru sedikit yakni 81 TPS sehingga belum ada kesimpulan. Sedangkan perhitungan cepat pihaknya, hampir menyeluruh dari TPS yang ada se-KBB. “Kita berterima kasih pada masyarakat yang sudah memilih Kado. Alhamdulillah ternyata masyarakat sudah berpikiran maju dan realistis,” terangnya.

Sementara, untuk timses paslon nomor urut 1 Elin Suharliah-Maman Sunjaya (Emas) begitu yakin jika mereka juga menang. Panglima Emas, Pamriadi bahkan yakin Emas unggul dengam suara 49 persen. “Emas pasti menang, karena hasil exit poll kita unggul dan paling tinggi suaranya,” katanya. Demikian juga dengan paslon nomor 3, Aa Umbara Sutisna-Hengki Kurniawan (Akur) yang merasa kemenangannya sudah di pihaknya. Dalam media sosial, timses Akur bahkan memposting hasil perhitungan suaranya. (drx)

KLAIM MENANG : Timses Doddy-Pupu mengklaim meraih suara terbanyak dengan jumlah mencapai 45 persen saat menggelar jumpers di Ngamprah kemarin.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan