“Teteh Jangan Cemas, Irawan Sudah Selamat”

Rasa was-was dan khawatir pun menyelimuti mereka, mereka takut ada hal-hal buruk yang menimpa Irawan. ”Kami tahu Irawan ada di sana, ka­rena pada saat berangkat pamit, makanya kami cemas,” sebutnya.

Sampai akhirnya keluarga mendapat kabar baik Irawan dalam kondisi selamat dari anggota kepolisian yang datang ke rumah Irawan di Kampung Papandak, Desa Sukamenak, Kecamatan Wanaraja, Kabu­paten Garut.

”Irawan sengaja tidak kasih tahu agar keluarganya tidak cemas.Keluarga tahu ada kejadian itu dari berita kalau tahu Irawan selamat itu dari polisi yang datang ke rumah,” tuturnya.

Namun, setelah mengetahui ada kabar dari pihak kepoli­sian yang datang ke rumah Irawan di Garut, Keluarga cu­kup tenang. Sampai akhirnya lima hari setelah adanya pe­ristiwa itu, Irawan sempat me­nelepon pihak keluarga. ”Irawan sempat telepon, katanya teteh jangan cemas, Irawan sudah selamat.Doain saja biar cepat pulang,” kata Mas menirukan ucapan Irawan.

Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Agung Budi Maryoto, sengaja mempertemukan langsung Irawan dengan kelu­arganya di Mapolda Jabar.”Saat ini sudah ada keluarga­nya, di antaranya Ibunya, kakaknya dan saudara lainnya,” ungkap Agung.

Agung juga memaparkan, pasca-terjadi insiden di Papua, pihaknya mendapat infor­masi, jika ada korban yang selamat merupakan warga Kabupaten Garut.Mendapat informasi itu, pihaknya langs­ung menugaskan langsung Kapolres dan berkoordinasi dengan Dandim Garut untuk mengonfirmasi kebenaran alamat tersebut.

Setalah dilakukan pengece­kan ternyata memang benar ada warga Garut, sehingga Babinsa dan Bhabinkamtib­mas langsung memasilitasi dan memastikan bahwa Irawan dengan keadaan selamat.

”Kebetulan Polda Jabar ada satu kompi Brimob yang ber­tugas di Timika, dalam rang­ka pengamanan Amole 3.Sehingga kami menugaskan kompi tersebut untuk berko­ordinasi di Timika, dan Irawan ini sudah diamankan oleh komandan kompi dengan keadaan selamat,” terangnya.

Agung mengaku, sebagai Pimpinan Polda dia ikut terharu, karena warga Jawa Barat selamat di sana, sehingga dia pun langs­ung menugaskan petugas ke­polisian yang bertugas disana untuk melakukan penjempu­tan. Dan kemarin, Irawan sudah sampai di Bandung, dan ber­temu dengan keluarganya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan