Puncak Pembentukan WUB

DINAS Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jawa Barat kembali menggelar Festival Wirausaha Baru 2018. Kegiatan bakal digelar 4-5 Juli 2018 di Gedung Pusat Dakwah Islam (Pusdai) Jalan Diponegoro Kota Bandung. Festival Wirausaha Baru 2018 merupakan puncak dari rangkaian kegiatan pembentukan wirausaha baru di Jawa Barat yang dilaksanakan Disperindag Provinsi Jawa Barat.

Kegiatan utama Festival Wirausaha Baru 2018 yakni pameran / gelar produk hasil dari peserta wirausaha baru sebanyak 20 stand dan 15 stand pendukung yang diharapkan mampu memberikan informasi dukungan terhadap jalannya atau aktivitas para wirausaha di Jawa Barat. Stand pendukung untuk informasi mengenai pendanaan dan masalah keuangan ditampilkan bjb Jabar, Bank BRI, Jamkrida Jabar dan PT Pegadaian.

Sedangkan untuk informasi mengenai standarisasi dan sertifikasi ditampilkan stand dari Kemenkumham Jawa Barat dan MUI Jawa Barat. Untuk informasi mengenai place market dan cara pemasaran dengan menggunakan IT akan ditampilkan POGG Digital Bandung, PT Shopee Internationl Indonesia, Blibli.com. Untuk informasi mengenai kemasan, pelatihan, dan pembinaan yang dilakukan Disperindag ditampilkan dari UPTD IPOK dan bidang-bidang pembina dari Disperindag Provinsi Jawa Barat dan stand asosiasi di Jabar seperti APPU.

Pada kegiatan ini akan digelar seminar atau talk show yang akan menghadirkan pembicara di antaranya, Hendra Noviyanto (salah satu founder Up Normal), Kurniawan Purwanto (fasilitator Google), Rudi Farid (brand desainer dari ITB), Rezky Januar (manager PT Shopee International Indonesia), Adang Muhidin (Indonesian Bamboo Community), MUI Jabar dan Kemenkumham untuk masalah sertifikasi halal dan HAKI, praktisi, ahli dan produsen dalam pengembangan Mocaf di Jawa Barat.

“Tujuan dari kegiatan ini untuk mengevaluasi kegiatan atas selesainya rangkaian pelatihan wirausaha baru yang dilaksanakan oleh Disperindag Provinsi Jawa Barat semenjak tahun 2014 hingga sat ini. Dimana Disperindag Provinsi Jawa Jarat mempunyai tugas untuk melaksanakan pelatihan atau pembentukan wirausaha baru sebanyak 15.000 wirausaha baru selama 5 lima tahun,” ujar Kepala Disperindag Jawa Barat, Drs H Moh Arifin Soedjayana, MM.

Selain itu, dengan kegiatan tersebut dikatakan Arifin, bisa dijadikan ajang pembuktian kreativitas para peserta wirausaha baru melalui pameran produk produk kreatifnya baik itu dari segi produknya maupun desain kemasannya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan