Patahkan Rekor Buruk

”Kalau Perseru mereka pasti punya motivasi yang sangat tinggi karena ingin menjauh dari zona degra­dasi. Sama halnya dengan Persib, kami pun ingin terus menembus posisi paling atas. Jadi, kami harus berusaha keras untuk pertandingan besok,” tegasnya.

Sementara itu pelatih Per­seru Serui Wanderley Junior memprediksi pertandingan melawan Persib akan berjalan secara sengit, dan menyulitkan.

”Pertandingan yang tidak mudah, tetapi kita berharap bisa melakukan yang terbaik untuk bisa mendapat poin. Ulang lagi, tidak mudah, kita hormat besar tim Persib Bandung karena mereka pu­nya materi pemain yang sudah tidak bisa dibicarakan,” ujar Wanderley dalam sesi jumpa pers jelang laga, kemarin (22/11).

Meskipun begitu, eks pela­tih kepala Persiba Balikpapan itu mengatakan skuat Cendra­wasih Jingga siap memberikan perlawanan serius demi mampu mencuri poin.

”Kita masih punya harapan besar, kita punya tujuan untuk bisa menyelamatkan Perseru di Liga 1,” imbuhnya.

Pemain Perseru Serui Mar­ten Merowi Raweyai menga­ku siap tampil habis-habisan, dalam laga tanpa penonton itu. Marten bertekad men­curi poin guna mengangkat timnya dari jurang degradasi.

”Kesiapan tim sudah bagus. Saya sebagai pemain sangat siap dan fit untuk pertan­dingan besok. Melawan Per­sib kami tidak boleh kehilangan poin,” sambungnya.

Bentrok dengan Persib, tim dengan julukan The Black Orange ini akan bermain tanpa beberapa pilar, terma­suk Silvio Escobar. Walau demikian, pemain yang ber­posisi sebagai gelandang itu mengaku tidak gentar. Hal tersebut diakui tidak akan mengubah targetnya untuk mencuri poin dari Maung Bandung.

”Tidak apa-apa, sekali lagi kami sudah siap untuk pertan­dingan besok (hari ini, Red). Kami sangat siap, dari posisi belakang sampai depan semua­nya siap,” ujarnya seperti dilan­sir laman resmi klub. (*/ign)

LIMA LAGA TERAKHIR

PERSIB

18/11/2018 PSIS 3 – 0 PERSIB
09/11/2018 PERSIB 0 – 1 PSMS
03/11/2018 BHAYANGKARA 1 – 2 PERSIB
30/10/2018 PERSIB 1 – 1 BALI UNITED
24/10/2018 PSM 1 – 0 PERSIB

PERSERU

17/11/2018 PERSERU 3 – 1 BORNEO
11/11/2018 AREMA 4 – 1 PERSERU
04/11/2018 PERSERU 3 – 1 MITRA KUKA
29/10/2018 SRIWIJAYA 4 – 0 PERSERU
24/10/2018 PERSERU 0 – 0 PS.TIRA

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan