Dede Berikan Perahu Fiber untuk Korban Banjir

BALEENDAH – Untuk membantu penanganan Banjir yang kerap terjadi di Kabupaten Bandung, Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Dede Yusuf Macan Efendi memberikan bantuan perahu fiber untuk membantu warga korban banjir.

SERAP ASPIRASI: tenaga kerja honorer perawat ketika audensi.

Dirinya mengatakan, pemberian perahu berbahan fiber ini, atas permintaan dan masukan dari warga. Sebab, selama ini evakuasi sering dilakukan dengan menggunakan perahu karet. Namun, ketika memesuki gang sempit tidak bisa menjangkau.

’’Kalau perahu karet terlalu besar dan ketika masuk gang ternyata banyak benda tajam sehingga merusak bahan karet tersebut,’’kata Dede ketika ditemui dalam acara Reses Sidang ke II kemarin (2/1)

Dirinya mengaku, pemberian perahu berbahan Fiber ini adalah contoh untuk dimanfaatkan mengavakuasi. Sehingga, jika nanti cocok dan tidak menemui kendala akan diproduksi secara masal.

Perahu berkapasitas yang enam orang tersebut sebetulnya sudah banyak digunakan di berbabagai daerah di Indonesia khususnya di daerah kepulauan. Sehingga, bila cocok dia \berjanji akan memberikan kembali.

’’Kali ini kami baru bikin dua, karena masih contoh, dan bila bermanfaat, maka kami akan membuat lagi,”ucap dia.

Pada kesempatan tersebut, pihaknya juga melaksanakan kegiatan Reses di Rumah Rancage yang berada di wilayah Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung.

Dalam kunjungan pihaknya melaksanakan berbagai kunjungan dan kegiatan sosial bersama masyarakat di daerah pemilihan jawa barat II yang meliputi Kabupaten Bandung dan Bandung Barat. Di antaranya, kunjungan ke fasilitas kesehatan Puskesmas Nagrak, Kecamatan Cangkuang.

“Disana kita lihat bagaimana tingkat pelayanan kesehatannya. Dan Alhamdulillah sangat baik,”ucap Dede.

Selain itu, pada kesempatan lain, pihaknya juga menerima audensi dari Gerakan Nasional Perawat Honor Indonesia  (GNPHI) yang menuntut adanya peraturan pemerintah agar para perawat honorer diberikan hak normatif sebagai pekerja  profesional.

Kegiatan selanjutnya ditutup dengan acara syukuran Rumah Aspirasi Anggota DPR RI, silaturahmi dan Konsolidasi bersama Dewan Pengurus Cabang Partai Demokrat Kabupaten Bandung. (adv/yul/yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan