Ini 7 Fakta Menarik Jelang Laga Juventus vs Monaco

jabarekspres.com – Pertandingan seru bakal tersaji pada leg kedua semifinal Liga Champions antara Juventus kontra AS Monaco di Turin, Rabu (10/5) dini hari nanti. Tim tamu faktanya sering mengalami kesialan kala bertandang ke Italia.

Juve sendiri tengah ada di atas angin. Betapa tidak, mereka berhasil meraih kemenangan berharga dua gol tanpa balas di markas Monaco pada leg perdana lalu.

Jalan terjal tentu bakal dihadapkan Monaco. Pasukan Leonardo Jardim tersebut nyatanya selalu sial kala bertandang ke Italia.

Dari tujuh kali berkesempatan ke Negeri Pizza itu, Monaco belum sama sekali meraih kemenangan. Selain fakta tersebut, masih ada tujuh lainnyan yang tak kalah menarik.

Berikut kami sajikan faktanya dikutip Sportskeeda, Opta, dan Whoscored:

1. Juventus saat ini punya pertahanan paling kuat di antara empat semifinalis. Bianconeri berhasil raih 9 clean-sheets dari 11 laga. Hanya Lyon dan Sevilla yang berhasil menembus benteng tersebut.

2. Ini merupakan semifinal keempat bagi Monaco. Sebelumnya, mereka berhasil meraihnya pada 1993-1994, 1997-1998, dan 2003-2004.

3. Juventus sendiri tak terkalahkan dalam 18 laga kandang di Liga Champions secara beruntun. Mereka berhasil meraih 11 kemenangan dan tujuh imbang.

4. Jalan Monaco bisa dibilang cukup sulit. Sebab, belum ada tim yang bisa membalikkan keadaan setelah kalah 0-2 di leg pertama Liga Champions dalam 14 kesempatan terakhir.

5. Hal sebaliknya malah terjadi di kubu AS Monaco. Mereka cuma meraih tiga kemenangan dalam tujuh laga tandang terakhir.

6. Hanya Lyon dan Sevilla yang berhasil menembus benteng Juventus. Sejak November 2016, klub Italia itu telah menyimpan enam clean-sheets dengan rataan kebobolan 0,18 per game (dibandingkan dengan 0,73 untuk Atletico, 1,36 untuk Real Madrid dan 1,64 untuk AS Monaco).

7. Juventus sendiri selalu menang dalam 11 pertandingan dua leg menghadapi klub asal Prancis, termasuk saat berhadapan dengan Monaco pada musim 1997-1998 dan 2014-2015.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan