Chelsea vs Man United: Merusak Jalan ke Wembley

Lebih dari itu, Mourinho berhasrat kembali ke Wembley lagi agar bisa menambah trofinya musim ini. United sudah punya trofi Community Shield dan EFL Cup. ”Dua itu saja tidak cukup, kami ingin lebih,” ungkapnya. Dari sisa musim ini, trofi Piala FA dan Europa League jadi asa United mencatat treble winners-nya.

Masalahnya, di Piala FA United selalu kalah dalam dua pertemuan terakhirnya. Di final 2007 dan perempat final 2013 silam. Selain itu, di segala ajang Chelsea juga belum terkalahkan atas United dalam 11 laga terakhir. Kali terakhir, Chelsea takluk atas United pada Oktober 2012 silam.

Chelsea pun diujung rekor jika mengalahkan United. Karena mereka akan menang 13 laga kandang beruntun di segala ajang. Meski begitu, Antonio Conte sebagai nahkoda Chelsea tidak memandang United bakal kembali menelan kekalahan seperti lima bulan lalu.

Tanpa Ibra, menurutnya, Setan Merah – julukan United – masih memiliki banyak pemain yang bisa membunuh asa Chelsea lolos ke semifinal Piala FA setelah selama tiga musim terakhir hanya mentok sampai perempat final.

”Saya rasa United dan Manchester City punya skuad terbaik di Premier League. Mereka punya banyak pemain hebat, yang punya talenta luar biasa dan berpengalaman untuk menang. Saya yakin, ini akan menjadi laga yang sulit, bagi kami, bagi mereka,” kata Conte. (ren/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan