Sukseskan PON dan Peparnas 2016, Perekrutan Relawan Tuntas Awal Juli

bandungekspres.co.id – PEREKRUTAN volunter atau relawan untuk mendukung penyelenggaraan PON XIX/2016 ditargetkan tuntas awal Juli 2016 atau tepatnya sebelum Lebaran 2016. ”Proses perekrutan sudah dimulai, dasarnya pengajuan kebutuhan volunter dari setiap bidang di PB PON XIX/2016. Ditargetkan bisa tuntas perekrutan volunter pada awal Juli 2016,” kata Koordinator Rekrutment Volunter Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) PB PON XIX/ 2016 dan Peparnas XV/2016 Jabar Embun Prasnyamarta di Bandung belum lama ini.

Menurut dia, saat ini beberapa bidang telah menyampaikan jumlah kebutuhan volunter untuk mendukung penyelenggaraan dan membantu program di bidang masing-masing. Namun sebagian besar bidang belum menyampaikan kebutuhan dan jumlah volunter yang mereka perlukan. ”Beberapa bidang sudah menyampaikan data kebutuhan volunter itu, namun sebagian lagi masih menunggu ajuan dari mereka,” kata Embun.

Menurut dia, pihaknya akan membuka peluang menjadi volunter pada PON XIX dan Peparnas XV/2016 sekaligus sehingga tidak ada perekrutan yang dilakukan berbeda. Seperti dipaparkan sebelumnya oleh PB PON XIX/2016, jumlah volunter yang akan direkrut sebanyak 15 ribu orang yang akan disebar di sejumlah lokasi pertandingan, kesekretariatan PB PON, Media Center dan di Sub PON XIX/2916 di 15 kabupaten/kota yang akan menjadi tuan rumah pertandingan PON.

”Mereka akan direkrut tidak begitu saja, namun disesuaikan dengan peminatan mereka di bidang apa, sehingga nantinya mereka bisa bergerak dan bekerja efektif,” katanya.

Dia mencontohkan, untuk menjadi volunter di bidang upacara tentunya akan disesuaikan dengan peminatan dan potensi relawan yang bersangkutan, demikian halnya untuk beberapa posisi yang akan ditempatkan dalam pendukung pertandingan.

Menurut Embun, pihaknya telah menyiapkan skema perekrutan dan diharapkan setiap bidang bisa segera menyampaikan kebutuhan jumlah volunter, di luar perangkat pertandingan.

Para volunter itu terbuka untuk umum baik dari kalangan mahasiswa, pelajar maupun umum untuk bisa mendukung PON XIX dan Peparnas XV 2016 sesuai dengan peminatan dan potensi masing-masing. Kehadiran volunter dalam setiap ajang olahraga sangat diperlukan untuk mendukung penyelenggaraan sebuah kegiatan, seperti olahraga sekelas PON.

Kendati sifatnya relawan, namun kehadiran mereka juga difasilitasi oleh panitia termasuk memberikan seragam untuk kegiatan mereka. ”Peluang menjadi volunter terbuka bagi mereka yang berminat dari seluruh Jawa Barat, bisa juga dari luar daerah asal terdaftar,” katanya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan