Pengprov WI Banten Usung Target Tinggi

PENGURUS Provinsi Wushu Indonesia (Pengprov WI) Banten masa bhakti 2016-2020 yang dinahkodai Aries Halawani resmi dilantik. Pengprov WI Banten dilantik Wakil Ketua Umum III Pengurus Besar Wushu Indonesia (PBWI) di Hotel Ratu Bidakara, Kota Serang, belum lama ini.

Ditemui usai dilantik, Aries Halawani mengatakan, cabang olahraga (cabor) wushu sukses meloloskan sembilan atlet menuju PON XIX Jawa Barat (Jabar) 2016. Tidak hanya sekadar lolos, tim wushu Banten bahkan mampu membawa pulang empat medali perunggu. ”Kami bertekad dan akan berusaha semaksimal mungkin memperbaiki prestasi di PON nanti. Kami akan bekerja keras untuk merubah medali perunggu menjadi medali emas di PON nanti,” kata Aries.

Sembilan atlet yang lolos ke PON XIX, yakni Iva Ainul Wafa (kelas 48 kilogram putri), Diska Juliani Septian (kelas 56 kilogram putri), Mia Amelia (kelas 60 kilogram putri), Taufan Noviansyah (kelas 48 kilogram putra), Rudi Hartono (kelas 52 kilogram putra), Alex Hendro Batubara (kelas 56 kilogram putra), Arif Budianto (kelas 60 kilogram putra), Maxi Nahax (kelas 70 killogram putra), dan Riki Asriel Refwalu (kelas 75 kilogram putra).

Aries menambahkan, untuk memotivasi atlet, pihaknya berjanji akan memberikan bonus bagi atlet yang sukses meraih medali emas di PON nanti. ”Di PON Riau 2012 kami hanya mampu menyumbang tiga medali perunggu bagi kontingen Banten. Prestasi di PON XIX nanti harus lebih baik. Tidak hanya menyediakan bonus, kalau perlu kami juga akan mendatangkan pelatih dari Cina agar kualitas atlet semakin bagus. Tapi tentunya peran pemerintah juga harus maksimal,” imbuh politisi dari Partai NasDem tersebut.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum I KONI Banten Engkos Kosasih menyatakan, pihaknya menaruh harapan besar terhadap wushu di PON nanti. ”Cabor wushu merupakan salah satu cabor yang konsisten menyumbang medali bagi kontingen Banten di setiap PON. Tapi sejauh ini belum ada medali emas. Kami sangat berharap di PON nanti wushu dapat menyumbang medali emas bagi Banten,” ucapnya.

Pada bagian lain, Wakil Ketua Umum III PBWI Ngatino mengungkapkan, Banten mimiliki banyak potensi atlet wushu hebat. Tak mustahil di PON XIX wushu Banten bisa menggondol medali emas. ”Atlet wushu Banten salah satu yang diperhitungkan di setiap event nasional. Bahkan di Pra PON dan PON, atlet wushu Banten masuk pemetaan atlet unggulan. Untuk itu saya yakin di PON nanti cabor wushu Banten bisa meraih medali emas. Selain itu, kami juga menunggu kontribusi atlet dari Banten untuk mengharumkan prestasi wushu Indonesia di kancah internasional,” katanya. (dre/jpg/fik)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan