Asiknya Merakit Gundam

Lima Jenis Action Figure Gundam

Model dan Tingkatannya Kit Gundam
Model dan Tingkatannya Kit Gundam

Super Deformed (SD)

Super Deformed adalah versi Gunpla yang paling unyu, lucu, dan juga imut. Ketinggian Gunpla ini hanya sekitar 8-10cm saja. Super Deformed adalah Gunpla keluaran terbaru yang sangat berbeda dengan versi lainnya. Berbeda dengan versi lainnya dimana kamu bisa membentuk pose setiap Gunpla sesuai dengan keinginanmu, Super Deformed memiliki ruang gerak yang sangat terbatas karena ukuran tubuhnya yang kecil dan joint part yang tidak fleksibel. Saya rasa ini wajar-wajar saya karena Super Deformed memang tidak dibuat untuk menjadi Gunpla yang poseable, melainkan hanya untuk ditampilkan dalam bentuk yang lucu saja.

High Grade (HG)

High Grade adalah versi Gunpla yang paling standar yang beredar di pasaran saat ini. High Grade memiliki ukuran dengan skala 1/144 atau dengan ketinggian sekitar 13-15cm. Harganya cukup pas di kantong yang berada di kisaran Rp120.000 – Rp400.000, bergantung dari jenis Gunpla itu sendiri. High Grade (HG) ssecara umum lebih gampang dirakit dibanding versi lainnya karena seperti apa yang saya katakana tadi bahwa detil dan artikulasi pada Gunpla ini tergolong standar. Tingkat fleksibilitas dan warna part pada versi ini juga terbatas, itulah kenapa kamu harus menempelkan stiker untuk memberikan warna yang proporsional pada Gunpla dengan versi High Grade ini. Namun secara keseluruhan, ini adalah versi yang wajib dimiliki oleh para pecinta Gunpla. High Grade adalah versi Gunpla yang sangat cocok bagi kamu yang tergolong pemula dalam merakit Gunpla. Jika kamu sudah berhasil dan mengetahui triknya dengan mudah, selanjutnya kamu harus segera mencoba merakit Real Grade.

Real Grade (RG)

Real Grade adalah versi Gunpla yang sangat canggih yang dilengkapi dengan “Advanced MS joint part” yang memiliki tingkat artikulasi yang sangat tinggi. Detil Gunpla pada versi ini sangatlah luar biasa menakjubkan.Tingkat detil yang sangat tinggi ini membuat part-part yang akan kamu rakit nantinya tersedia dengan ukuran yang sangat kecil. Dengan detil yang dibuat sedemikian rapi dan indah, bentuk Gundam ini nantinya akan terlihat dengan indah di mata siapa saja orang yang melihatnya. Tampilan armor yang begitu mendalam akan melelehkan setiap pasang mata yang melihatnya, seakan-akan terbuat dari bahan metal yang sama dengan versi serial anime-nya.

Tinggalkan Balasan