The Cheerfull March di Miko Mall

PADA Maret 2015 ini, Miko Mall mengusung tema ”THE CHEERFUL MARCH – It’s All About The Joy and Happiness”. Tema tersebut mengandung makna ”Keceriaan di bulan Maret 2015 di mana semua kesenangan dan kegembiraan terdapat didalamnya”.

The Cheerfull March di Miko Mall - bandung ekspres
ISTIMEWAMERIAH: Anak-anak TK tengah menunjukkan kemampuannya bermain alat musik dalam sebuah gelaran di Miko Mall, Jalan Kopo, belum lama ini.

Keceriaan pada Maret 2015 ini sudah dimulai sejak Minggu (1/3) yaitu even yang bertajuk ”Ngariung ka Bandung (Kopo)”. Even ini terselenggara atas kerjasama Miko Mall dengan salah satu radio partner dan biskuit Lemonia yang meliputi Fun Aerobic, lomba yel-yel Lemonia, lomba memasak khas Sunda dan game-game menarik berhadiah doorprize serta hadiah utama satu unit motor.

Keceriaan berikutnya berlanjut pada Minggu (8/3), yaitu pergelaran kompetisi cheerleader tingkat SMP dan SMA yang bertajuk Cheerleader Crown Cup 2015. Even ini digelar di Area Oval Lantai 2 Miko Mall dan terbuka bagi sekolah–sekolah tingkat SMP & SMA se-kota Bandung yang mempunyai tim cheerleader untuk berkompetisi di ajang ini.

Pada Kamis (12/3) pun menjadi keceriaan dan kebahagiaan bagi anak-anak TK se-Kecamatan Margahayu. Pada hari tersebut, merupakan ajang kompetisi sejak dini Lomba Kreatifitas Anak dengan tema Menghias Kontak Pensil 3 Dimensi Menggunakan Bahan Alami. Event yang diselenggarakan Miko Mall bersama dengan IGTKI (Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia ) Kecamatan Margahayu ini diselenggarakan di Lantai 2, Area Oval Miko Mall dan mengundang TK-TK di bawah naungan IGTKI Kecamatan Margahayu yang berjumlah 120 TK.

Kemudian pada Rabu (18/3), Miko Mall menggelar Penarikan Undian Tabungan Simpedes Bank BRI Cabanag Bandung Kopo di Lantai 3 Miko Mall. Even ini menjadi even regular per semester setiap tahunnya untuk memberikan kegembiraan kepada nasabah Bank BRI khususnya dan customer Miko Mall pada umumnya berupa hadiah-hadiah barang elektronik, sepeda motor dan hadiah utama satu unit mobil.

Masih di hari Rabu (18/3), bertempat di Area Oval Lantai 2 Miko Mall diselenggarakan Bandung Louhan Competition bekerjasama dengan Perhimpunan Pencinta Louhan Indonesia Chapter Bandung. Even ini digelar sejak Rabu (18/3) hingga Minggu (22/3).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan