Umuh Kecewa Ditahan Tim Juru Kunci

BANDUNG– Ditahan imbang oleh tim juru kunci dengan skor 1-1 pada pertandingan Persib kontra Semen Padang, membuat Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar kecewa.

Umuh mempertanyakan tentang adanya penurunan kualitas dari babak satu ke babak kedua. “Tiap di babak kedua pasti ada apa kesalahannya dimana, kelemahannya dimana. Babak pertama itu lagi on kan, lagi bagus kan lagi bagus, jalan baik. Biasanya kalau ada pergantian dilihat dulu seperapat jam, 20 menit mana,” kata Umuh dilansir vikingpersib, kemarin.

Persib harus rela gawangnya kemasukan setelah Karl Max mencetak gol balasan di menit 49. Umuh pun mengaku kaget dengan gol balasan itu. “Pas saya lagi di kamar ganti. Hadeuh. Kecewalah,” ungkap Umuh, lemas.

“Kalau draw di kandang itu sama dengan kalah, lantas kami tidak mendongkrak, saya pikir akan kedongkrak nih. Kalau malam ini menang, kami masih ada harapan lagi, berdarah lagi,” ucapnya.

Umuh juga mengaku capek dengan kondisi yang terjadi saat ini. “Ini walaupun masih ada waktu, kalau terus terusan begini saya kan capek juga. Bilang evaluasi evaluasi, kenapa, dimana kesalahannya, dimana kesalahannya,” ungkapnya.

Kekecewaan Umuh juga dirasakan saat Persib menahan imbang Tira Persikabo di laga perdana putaran kedua Liga 1 2019.

“Kecewa, kemarin juga dengan Tira kami ada harapan menang. Apalagi sama Padang tadi, babak pertama padang gak bisa. Waktu babak kedua, saya sudah wanti wanti, kita belum menang, baru 1-0 ini belum aman, kita belum aman saya bilang hati-hati,” tandasnya. (bbs/drx)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan