Tiga Wakil Indonesia Dipastikan Lolos 16 Besar Hong Kong Open

JAKARTA – Pasangan ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan alias Daddies memulai perjuangannya di Hong Kong Open 2019 dengan mulus. Melakoni laga babak pertama di Coliseum, Rabu (13/11), Daddies menang atas ganda putra tuan rumah Lam Wai Lok/Li Kuen Hon 21-11, 21-14.

Daddies yang kini bertengger di peringkat dua dunia, hanya butuh waktu 20 menit (statistik BWF) mengatasi perlawanan ganda putra ranking 234 itu. Duel tadi merupakan pertemuan pertama kedua ganda.

Di babak 16 Besar Hong Kong Open 2019 besok, Daddies akan meladeni sesama Indonesia. Wahyu Nayaka/Ade Yusuf, lolos ke 16 Besar setelah menang atas ganda Jepang Akira Koga/Taichi Saito 6-21, 21-19, 21-19.

Sementara dari nomor ganda putri, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Ruselli Hartawan memenangi babak pertama Hong Kong Open 2019. Ruselli, yang bertanding lebih dahulu, menang atas tunggal putri Tiongkok Han Yue 21-18, 21-17 di Hong Kong Coliseum, Rabu (13/11) pagi WIB.

Tunggal putri Indonesia peringkat 35 dunia itu butuh waktu 36 menit (statistik BWF) menundukkan wakil Tiongkok. Di 16 Besar besok, Ruselli akan berhadapan dengan tunggal putri Korea yang sedang naik daun An Se Young.

Sementara di nomor ganda campuran, Praveen/Melati harus melakoni laga ketat melawan ganda Taiwan Yeung Po Hsuan/Hu Ling Fang. Praveen/Melati akhirnya menang rubber game 15-21, 21-18, 21-13. Pada 16 Besar Hong Kong Open 2019 besok, Praveen/Melati akan ketemu dengan ganda Jepang Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo

Pertandingan lain, dua tunggal putra Indonesia Jonatan Christie alias Jojo dan Shesar Hiren Rustavito beda nasib di babak pertama. Jojo berhasil melewati ujian, dengan menaklukkan pemain tuan rumah Wong Wing Ki Vincent 20-22, 21-14, 21-13.

Pemilik medali emas Asian Games 2018 itu butuh waktu 59 menit (statistik BWF) untuk memastikan tiket 16 Besar. Jojo memang sempat kesulitan meladeni pemain peringkat 36 dunia itu, terutama di gim pertama. Namun, tunggal Merah Putih tersebut, menemukan performa terbaiknya sejak gim kedua. Kemenangan tadi membuat rekor pertemuan Jojo dengan Wong menjadi 4-1.

Di 16 Besar Hongh Kong Open 2019 besok, Jojo akan berhadapan dengan pemenang dari duel antara Prannoy HS (India) versus Huang Yu Xiang (Tiongkok). Sayang, langkah Jojo tak diikuti Vito. Peringkat 21 dunia itu harus mengakui kemenangan Chen Long (ranking empat) straight game 18-21, 18-21. (adk/jpnn)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan