Segera Tentukan Ketua DPRD Definitif

CIMAHI – Pemkot Cimahi berharap unsur pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cimahi periode 2019-2024 segera terbentuk. Sebab, ada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2020 yang sudah menunggu mereka untuk dibahas.

”Kita berharap Ketua dan Wakil Ketua DPRD segera dikukuhkan. Mudah-mudahan maksimal sebulan setelah pelantikan sudah terbentuk,” kata Wakil Wali Kota Cimahi, Ngatiyana, di Komplek Perkantoran Pemkot Cimahi, Jalan Demang Hardjakusumah, Jumat (30/8).

Sebelumnya, pada Senin 26 Agustus 2019 yang lalu, 45 Anggota DPRD Kota Cimahi periode 2019-2024 dilantik. Hanya saja, hingga saat ini belum terbentuk unsur pimpinam definitif. DPRD Kota Cimahi dipimpin oleh Pejabat Sementara (Pjs), yakni Wahyu Widyatmoko.

Menurut Ngatiyana, keberadaan unsur pimpinan dari mulai Ketua dan Wakil Ketua DPRD hingga Ketua Komisi sangat penting. Sebab, jika tidak segera disahkan, maka akan menghambat pekerjaan yang selama ini sudah menunggu.

Apalagi, lanjutnya, saat ini pihak DPRD bersama Pemkot Cimahi masih memiliki pekerjaan rumah, seperti pembahasan Anggatan Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2019 dan APBD Murni 2020.

”Anggaran itu apabila ketua belum ada, belum bisa mengesahkan. Sehingga lebih cepat lebih bagus,” jelas orang nomor dua di Kota Cimahi itu.

Ditegaskannya, kekosongan unsur pimpinan definif DPRD Kota Cimahi ini jangan dibiarkan terlalu lama. Terlebih setelah itu harus ada pembentukan Badan Anggaran (Banggar), Badan Musyawarah (Banmus) dan alat kelengkapan dewan lainnya.

”Kan seperti Banggar, Banmus juga pasti berubah. Mudah-mudahan gak terlalu lama terbentuknya,” ucapnya.

Selebihnya, Ngatiyana berharap sinergitas antara Pemkot Cimahi dengan DPRD Kota Cimahi semakin terjalin dengam baik. Sebab menurutnya hubungan harmonis yang terjalin antara eksekutif dengan legislatif itu sangat dibutuhkan untuk menjalankan program. Khususnya yang berhubungan dengan masyarakat.

”Tentu saja, kalau tidak ada sinergitas gak akan bisa tercapai programnya,” pungkasnya.

Sekedar informasi, untuk jatah Ketua DPRD Kota Cimahi periode 2019-2024 sendiri menjadi milik Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Sedangkan tiga Wakil Ketua DPRD didapat Partai Gerindra, Partai Demokrat dan PDI Perjuangan.

Terpisah, Anggota DPRD Kota Cimahi, Pjs Ketua DPRD Kota Cimahi, Wahyu Widyatmoko yang juga politisi PKS, mengatakan setelah pelantikan pihaknya langsung fokus ke persiapan pemilihan Ketua DPRD definitif dan unsur pimpinan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan