Persebaya Tambah Lagi Pemain Asing

SURABAYA – Manuchekhr Dzhalilov resmi memperkuat Persebaya Surabaya musim ini. Pesepak bola asal Tajikistan ini mengisi slot pemain Asia di klub berjuluk Green Force tersebut.

Dzhalilov sudah tampak pada sesi latihan Persebaya di Stadion Jala Krida Mandala AAL Bumimoro, Surabaya, Rabu (6/2). Dia menjalani latihan terpisah bersama penyerang anyar Persebaya Amido Balde.

Kepala Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman mengaku girang karena sukses mendapatkan Pemain Terbaik AFC Cup 2017 tersebut. Menurut eks nakhoda Persib Bandung ini, Dzhalilov adalah pemain yang sudah lama diincarnya.

“Dzhalilov memang dari awal sudah menjadi bidikan saya. Ketika harus berebut dengan tim lain, dia memutuskan bergabung dengan kami. Kami juga menyambutnya dengan baik,” ujar Djanur-sapaannya selepas latihan.

Dari 30 kali penampilannya bersama Sriwijaya FC di Liga 1 musim lalu, Dzhalilov mencetak 7 gol dan 4 assist. Eks Lokomotiv Moskow itu menjadi top skor kedua Sriwijaya FC di bawah Esteban Vizcarra.

“Dia pernah bermain di Indonesia. Jadi punya pengalaman. Dia juga cukup produktif sebagai gelandang. Saya punya cukup alasan untuk mengambilnya ke Persebaya,” tegas Djanur.

Manuchekhr Dzhalilov tak akan bergabung dengan Persebaya Surabaya jika tidak punya alasan kuat. Salah satunya adalah kekagumannya kepada loyalitas Bonek yang selalu mendukung Persebaya dengan sepenuh hati.

Kini, Dzhalilov memutuskan bergabung dengan Persebaya pada musim keduanya di Indonesia. Dzhalilov tak langsung bergabung dengan tim utama. Jebolan akademi Lokomotiv Moskow itu berlatih terpisah bersama striker baru Amido Balde dan kapten tim Persebaya Ruben Sanadi.

“Saya sangat suka bermain di Persebaya,” ucap Dzhalilov mengenai kesan pertama berkostum Green Force-julukan Persebaya. (jpc)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan