Pelatih Petakan Komposisi Pemain

BANDUNG– Usai melakukan uji tanding dengan Maung Bandung, tim dari Persib B kini mulai menemukan komposisi pemain yang akan berlaga di Liga 2 mendatang. Kekalahan telak 1-4 ditelan Persib B, diakui Liestiadi bukan akhir dari segalanya. Justru ini menjadi awal baginya untuk membangun dan proses menyeleksi pemain yang akan direkrut.

Persib B memang baru dibentuk kurang dari satu pekan dan kini berpacu dengan waktu dalam mempersiapkan tim. Liestiadi menyebut ia dituntut untuk cepat memilih siapa pemain trial yang direkrut untuk kompetisi. Dari laga uji coba tadi dia sudah mulai bisa menggambarkan siapa saja yang masuk dalam rencana.

“Saya tidak melihat hasil, karena ini kan masih tahap seleksi untuk mencari pemain yang layak berbaju Persib B. Namun dalam bayangan kita latihan 4 hari dan hari ini seleksi kemungkinan kita sudah mendapat 60-70 persen lah,” tutur Pelatih Persib B tersebut ketika diwawancara di Si Jalak Harupat, dilansir simamaung.com, kemarin.

Pria asal Medan ini juga mengaku sebenarnya timnya belum siap untuk terjun di laga uji coba. Karena baru empat kali latihan dan program yang dibuat bukan untuk bertanding tapi menjalani proses seleksi. Maka dari itu dia menilai wajar jika di anak-anak asuhnya di Persib B harus kalah telak.

“Terus terang saja saya tak niat untuk uji coba hari ini cuma ini kan buat membantu tim Persib A. Karena hasil diskusi sama coach Robert untuk membantu mereka sebelum melawan Tira. Kita tetap dukung meskipun dari kondisi fisik anak-anak belum siap apalagi yang dihadapi adalah tim senior,” jelasnya.

Tapi di sisi lain dia juga bisa memantau siapa pemain seleksi yang punya kualitas untuk direkrut, karena bertanding melawan tim utama Persib tentunya menjadi ujian, apakah peserta trial itu layak atau tidak masuk tim. Liestiadi pun mulai menemukan siapa pemain yang akan dikontrak untuk Liga 2.

“Jadi justru pertandingan ini buat saya lebih objektif lagi dalam melihat pemain untuk selanjutnya mereka direkomendasikan pada manajemen untuk dikontrak. Masalah hasil itu nomor tiga, yang penting anak-anak menikmati, saya bisa menilai dan tim Persib bisa melakukan evaluasi untuk pertandingan lawan Tira,” tandasnya. (bbs/drx)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan