Optimis H-10 Jalur Mudik sudah Lengkap Sarana

SOREANG – Untuk membe­rikan kenyamanan kepada masyarakat yang akan mela­kukan mudik jelang hari raya idul Fitri 1440 H, Dinas per­hubungan (Dishub) Kabupa­ten Bandung akan menerjun­kan 200 personil untuk men­dukung kelancaran arus mu­dik lebaran 2019 mendatang.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bandung Zeis Zultaqwa menjelaskan, per­siapan arus mudik lebaran nanti pihaknya sudah me­nyiapkan personil, sarana dan prasarana jalan demi menun­jang cipta kondisi di lapangan. Untuk kesiapan sarana pra­sarana ditargetkan siap pada H-10 lebaran nanti.

”Seperti biasa H-10 menje­lang lebaran semua harus sudah beres sesuai dengan target, Meskipun dalam pun­cak arus mudik nanti risiko volume kendaraan melibihi kapasitas. Kami dengan se­mangat memberikan keama­nan, kelancaran, keselamatan, dan kenyamanan bagi pemu­dik,” Jelasnya saat ditemui di Kantor Dishub di Soreang belum lama ini.

Menurutnya, pihaknya akan segera melengkapi marka jalan dengan rambu-rambu lalulintas di jalur mudik se­perti jalur Nagreg. Karena berkaitan dengan prasarana jalan nasional pihaknya akan berkoordinasi dengan Kement­rian PU dan Dishub Provinsi serta satker nasional.

”Kondisi di sana, beberapa titik tampaknya akan menim­bulkan kemacetan, seperti teks­tur jalan itu menjadi ranah domainnya kementrian PU yang nanti akan kita sampaikan di rapat forum nanti siang,” katanya.

Zeis menjelaskan, selain akan menerjunkan sekitar 200 per­sonil dalam pengamanan arus mudik 2019 nanti. Pihaknya juga akan menerjunkan per­sonil-personil Dishub Pusat (BKO) untuk melakukan ke­giatan pemantauan lalulintas demi mendukung kelancaran arus mudik 2019.

”Seperti biasa penempatan personil untuk yang jalur mu­dik nasional di Nagreg. Ke­mudian untuk yang regional lokal sebagaimana kita keta­hui di Kabupaten Bandung ini menjadi favorit yaitu di Jalan Kamojang,” akunya.

Selain itu personil Dishub juga akan ditempatkan di sa­lah satu jalur wisata di Kabu­paten Bandung yang setiap tahunnya selalu ramai yakni jalur wisata Ciwidey.

”Jalur wisata ini selalu rap­mai terutama H+1 lebaran itu menjadi destinasi wisata bagi wisatawan, pemudik dan pelancong,”pungkasnya. (rus)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan