Coffee Festival 2019, Pamerkan Kopi Asal Kabupaten Bandung

Lebih lanjut Tisna mengatakan, kualitas memang menentukan harga jual kopi, contohnya kopi Kabupaten Bandung dihargapi 10-15 dolar AS per kilogram. Harga itu lebih tinggi dari kopi asal Amerika yang hanya dipatok 5 dolar AS per kilogram. Namun kalau terlalu mahal dan tidak menyesuaikan dengan kondisi pasar maka, akan sulit bersaing.

”Kopi kita juga akan sulit bersaing, karena 90 persen peminat kopi di Australia adalah peminat kopi campuran bukan single origin sehingga mereka tidak terlalu memerlukan kopi dengan kualitas tinggi,” ujarnya.

Tisna menegaskan bahwa pola perilaku konsumen akan tetap sama di mana mereka menginginkan kualitas tinggi dengan harga serendah mungkin. Oleh karena itu, harga tinggi pun harus tetap bisa menyesuaikan dengan kondisi pasar jika tidak ingin tergerus.

”Sekarang di Bengkulu sudah masuk kopi asal Vietnam dengan harga rendah. Tidak tertutup kemungkinan kopi Vietnam itu masuk ke Kabupaten Bandung dan menyaingi kopi lokal karena kualitasnya tidak terlalu jauh di bahwa, tetapi harganya jauh lebih rendah,” pungkasnya. (yul/rus)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan