Akses Jalan di Selatan Terus Digenjot

NGAMPRAH– Akses jalan di wilayah selatan Bandung Barat akan menjadi fokus Pemkab Bandung Barat tahun ini. Lang­kah utama yang akan dilakukan adalah dengan memperlebar akses jalan mulai dari Kecama­tan Cililin sampai ke Kecamatan Rongga, sehingga arus trans­portasi dan perekonomian bisa lebih cepat dan lebih baik.

“Untuk meningkatkan pembangunan dan kesejah­teraan masyarakat di wilayah selatan, tahun depan kami akan memperlebar akses ja­lan. Dan anggarannya akan dialokasikan pada APBD 2020 mendatang,” kata Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna baru-baru ini.

Untuk pelebaran akses jalan utama ini dibutuhkan sinergi­tas yang baik antara Pemerin­tah Kecamatan dan Desa untuk melakukan konsolidasi dan sosialisasi lebih jauh dengan masyarakat pemilik lahan di­sepanjang ruas jalan tersebut.

Pasalnya, Umbara menga­takan bahwa Pemerintah Daerah akan menganggarkan untuk pembangunan peleba­ran ruas jalannya saja. Se­hingga dibutuhkan kontri­busi aktif dari masyarakat.

“Kami berharap masyarakat yang berasa di sepanjang ruas jalan Cililin hingga ke Rongga bersedia menghibahkan se­dikit lahan miliknya untuk pelebaran jalan tersebut. Oleh karena itu harua terjalin sin­ergitas yang baik antara Pe­merintah Kecamatan dan Desa agar mengkonsolidasikan permasalahan ini dengan ma­syarakat,” terangnya.

Karena menurutnya, peleba­ran ruas jalan ini merupakan salah satu tolak ukur keberha­silan pembangunan dan ke­majuan di wilayah selatan.

Sementara itu, berdasarkan perencanaan, tahun 2019 ini Pemerintah Daerah mengu­curkan alokasi anggaran hing­ga Rp 100 miliar untuk Keca­matan Cipongkor dan Sindang­kerta untuk pembangunan disegala sektor.

“Ini sebagai bukti pemerin­tahan Aa Umbara dan Hengki Kurniawan lebih pro rakyat, sehingga masyarakat bisa lebih menikmati hasil pembangunan,” pungkasnya. (drx)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan