Target Persib Bungkam Bhayangkara 

JAKARTA– Persib Bandung punya target meraih kemenangan ketika bertamu ke markas Bhayangkara FC. Namun di sisi lain, The Guardian sangat tangguh ketika bermain di Stadion PTIK Jakarta musim ini. Dari 13 laga yang sudah dijalani, belum ada satu pun tim yang mampu merebut angka sempurna dari lawatannya.

Mario Gomez pun memahami kondisi tersebut dan mengakui pasukan arahan Simon McMenemy memang tangguh. Hanya saja dia tak ingin anak asuhnya kalah sebelum berperang dan akan berusaha menekuk Vladimir Vujovic dan kolega.

Apalagi tuan rumah tidak akan turun dengan kekuatan terbaiknya karena tiga pemain bergabung timnas. Awan Setho, Putu Gede dan Hargianto dipanggil tim Garuda untuk bertanding pada Piala AFF 2018.

“Kami tahu Bhayangkara kuat ketika tampil di sini (kandang) dan kami tahu mereka pun kehilangan beberapa pemain ke timnas tapi kami akan mencoba melanjutkan menjadi tim yang kuat,” jelasnya dalam jumpa pers jelang laga, Jumat (2/11) dikutip simamaung.com.

Gomez makin percaya diri meski dari timnya juga Febri Hariyadi sama-sama absen untuk gabung timnas. Tapi duet mematikan Maung Bandung, Ezechiel N’douassel dan Jonatan Bauman sudah mendapat restu untuk merumput. Keduanya sudah lepas dari masa hukuman.

“Kami sekarang punya beberapa pemain tambahan besok besok bisa bermain lagi Bauman dan Ezechiel. Besok kami nyaris bisa turun full team, hanya Dedi yang tidak bisa bermain besok,” jelasnya.

“Tapi bagi kami yang terpenting besok meraih tiga poin, karena kami tidak ingin kehilangan poin lagi agar menjadi juara, kami akan fight untuk menjadi juara,” ungkap pelatih asal Argentina ini. (bbs)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan