Serunya Outbond sekaligus Wisata Kuliner

WISATA alam tidak akan terlepas dari kuliner. Apalgi, jika berwisata yang dapat memeras tenaga seperti outbond. Tentunya, kuliner menjadi sesuatu yang bisa membangkitkan semangat.

Richfield Camp menawarkan pengalaman yang seru bagi para wisatawan Bandung. Dikonsep dengan nuansa militer, kawasan ini menyuguhkan berbagai fasilitas outbond, spot selfie, kuliner hingga wisata belanja.

Marketing Communications Richfield Camp Bandung Restina Setiawan mengatakan, Richfield memiliki luas satu hektare. Meskipun kawasan ini belum 100 persen rampung, namun cukup untuk membuat wisatawan puas refreshing.

”Sekarang lagi proses pembangunan beberapa fasilitas. Saat ini yang sudah ready yaitu outbond, paint ball, spot foto, mini zoo, dan tentunya restoran D’Buhun dengan menu-menu Sunda,” ujar Restina kepada Jabar Ekspres Richfield Camp, Jalan Dago Pakar Resort, belum lama ini.

Restina menuturkan, meski bernuansa Army, namun menu yang disajikan restorannya ini adalah menu tradisional Sunda. Menurut dia, pengunjung yang bermain outbond biasanya capek. Mereka membutuhkan makanan yang besar.

Lebih lanjut dia menuturkan, salah satu menu andalan D’Buhun di Nasi Liwet ala Richfield Camp Dago Pakar.

Dengan bumbu kualitas seperti sambal terasa yang begiti lezat, kemudian lauk fresh tanpa menggunakan bahan pengawet membuat Nasi Liwet Richfield disajikan sangat mewah, pas disantap bersama keluarga yang berlibur diakhir pekan.

”Jarang ada loh, menikmati Nasi Liwet sambil merasakan suasana army, apalagi masih banyak masakan sunda yang kami tawarkan, seperti Tahu pletok, Cilok khas Bandung, Cireng khas Richfield yang renyah dan minuman ‘sunda pisan’, es cingcau dan es durian,” ujarnya. (fik)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan