Real Madrid Naik ke Posisi Ketiga Usai Kalahkan Leganes

jabarekspres.com – Real Madrid mengalahkan Leganes dengan skor 3-1 dalam lanjutan Divisi Primera di Estadio Municipal de Butarque. Hasil ini sekaligus membalas luka kala Leganes menyingkirkan Real Madrid di ajang Copa Del Rey.

Pada Januari lalu, Real Madrid memang sempat bersua Leganes di babak perempat final Copa Del Rey. Pada leg pertama di markas Leganes, El Real menang 1-0. Namun pada leg kedua di kandang sendiri, anak asuh Zinedine Zidane justru takluk 1-2 hingga tersisih akibat kalah agresivitas gol tandang.

Meski begitu, Real Madrid patut bersyukur dengan kekalahan itu. Pasalnya, sejak saat itu tim asal ibu kota Spanyol tersebut mulai bangkit dari rentetan hasil minor sejak awal laga. Los Blancos melalui lima laga tanpa kekalahan di semua ajang.

Modal itu yang dibawa Real Madrid saat harus kembali bersua Leganes di pentas LaLiga. Meski tampil tanpa Cristiano Ronaldo, yang sengaja diisitirahatkan oleh Zidane Real Madrid mampu menjaga tren positif.

Akan tetapi, perjuangan Real Madrid sejatinya tak semudah membalikkan telapak tangan. Mereka sempat kembali dihantui kekalahan lagi saat Leganes mampu unggul cepat pada menit keenam. Bola hasil sundulan Unai Bustinza di muka gawang gagal dihalau kiper kedua Madrid, Kiko Casilla.

Beruntung, mentalitas Real Madrid tak lantas anjlok. Lima menit berselang, mereka sukses menyamakan kedudukan. Menerima umpan pendek dari Casemiro, Lucas Vazquez berhasil menjaringkan bola ke dalam gawang Leganes dengan sepakan menyusur tanah.

Memasuki menit ke-29, Madrid berbalik memimpin. Bola hasil tendangan kaki kanan Casemiro yang memanfaatkan umpan dari Vazquez tak mampu dihentikan penjaga gawang Leganes, Ivan Cuellar. Tim tamu unggul 2-1 sampai jeda.

Selepas turun minum, Real Madrid tetap tampil menekan. Akan tetapi, Real Madrid baru mampu memperbesar keunggulan menit ke-90 lewat titik putih menyusul dijatuhkannya Mateo Kovacic oleh Diego Rico di kotak terlarang. Sergio Ramos yang maju sebagai algojo mampu menaklukkan Cuellar.

Real Madrid menutup laga dengan kemenangan 3-1 atas Leganes. Hasil ini membuat mereka naik ke urutan ketiga klasemen sementara menggeser Valencia dengan mendulang 48 poin hasil dari 24 pertandingan. Namun, Real Madrid masih terpaut 14 angka dari pemuncak klasemen, Barcelona.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan