Program PR Digital, Sasar Kaum Milenial

Pemerintah Provinsi Jawa Barat mencatat sejarah sebagai pemerintah terpopuler dengan memborong enam piala sekaligus. Rekor yang belum bisa tertandingi oleh pemerintah provinsi mana pun dalam ajang Public Relation Indonesia Awards (PRIA). Berikut kisah capaiannya.

ANDY RUSNANDY, Surabaya

LAUTAN manusia berjejalan di sepanjang Jalan Tunjungan, Surabaya, Kamis (29/3) malam itu. Jalanan sengaja ditutup. Dua acara besar digelar. Dua panggung dipasang dengan megah. Ditempatkan berjauhan. Sisi timur live music Mlaku-Mlaku Ning Tunjungan. Sisi barat 3th Awarding Night Public Relations Indonesia Award (PRIA) 2018.

Dari Hotel Swiss-Bellin, tim Humas Provinsi Jawa Barat berjalan kaki sejauh 800 meter menuju panggung PRIA. Ikut berbaur dengan warga Surabaya yang sedang menikmati festival. Dipimpin Kepala Biro Humas dan Protokol Sonny S. Adisudarma, Kepala Bagian Publikasi Peliputan dan Dokumentasi Ade Sukalsah mendampingi.

Keduanya tampak gagah. Sonny mengenakan batik merah bercorak warna warni. Kontras dengan batik yang Ade pakai. Warna kuning bercorak cokelat. Tim humas lainnya mengiringi. Mereka datang bersiap menerima apresiasi tertinggi bagi para insan public relations.

Pukul 20.00 acara dimulai. Di panggung kebesaran, Public Relation (PR) Indonesia sebagai penyelenggara, memanggil satu per satu penerima penghargaan. Pemenang naik ke atas panggung. Big screen background besar berwarna merah begitu bersinar. Lampu-lampu menyorot. Tertuju pada mereka. Riuh tepuk tangan menggema.

Ya, malam itu, di Surabaya, Humas Pemprov Jawa Barat mencatatkan sejarah. Meraih enam piala sekaligus pada enam kategori penghargaan. Memboyong piala paling banyak di antara instansi lainnya di ajang PRIA 2018. Rekor yang belum bisa dicapai pemerintah provinsi lainnya di Indonesia. ”Ini penghargaan terbanyak,” tegas Ade bangga.

Dua penghargaan Gold diperoleh dari kategori Video Profile dan Departemen PR, dua penghargaan Silver pada kategori Program PR yaitu Government PR bertajuk Ngopi Saraosna, satu penghargaan Bronze dari kategori Media Sosial. ”Satu penghargaan khusus kategori Pemerintah Provinsi Terpopuler di Media pada 2017,” papar Sonny usai menerima piala.

Alhamdulillah, kita mendapat apresiasi. Hal ini tentu patut disyukuri. Apalagi kategori yang didapatkan semuanya bergengsi,” tambah Sonny.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan