Pembangunan Bidang Kesehatan Belum Merata

NGAMPRAH- Pembangunan di bidang kesehatan belum seluruhnya merata dirasakan oleh masyarakat. Dibutuhkan peran aktif masyarakat untuk selalu memperhatikan hingga terlibat pada proses pembangunan di segala bidang salah satunya bidang kesehatan yang langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Hal itu diungkapkan Anggota MPR RI, Adang Sudrajat yang juga Anggota DPR RI Komisi IX dari PKS Dapil Jawa Barat II Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat dalam mengisi Sosialisasi 4 Pilar Berbangsa dan Bernegara.

Menurut Adang, untuk memaksimalkan layanan kesehatan tersebut, masyarakat harus mampu bekerjasama dengan pemerintah, baik pusat maupun daerah dari sisi pengawasan pembangunan di bidang kesehatan. Dia memandang, pembangunan kesehatan saat ini masih dalam suatu proses perjalanan yang masih panjang. “Perlu upaya yang lebih maksimal agar masyarakat mendapat pemerataan kesehatan baik pelayanan maupun tindakan,” kata politisi yang juga dokter ini.

Adang mengajak seluruh masyarakat agar terlibat pada program-program pengabdian sehingga tenaga pembangunan berasal dari masyarakat setempat. Selain itu, pemerintah pusat dapat memfasilitasi pemenuhan kebutuhan dengan mencetak institusi-institusi pendidikan yang terstandar di berbagai wilayah sehingga dapat mencetak lebih banyak lagi lulusan tenaga kesehatan.

“Saya berharap suluruh masyarakat mampu terlibat pada proses pemerataan pembangungan utamanya pembangunan bidang kesehatan. Saya pribadi akan terus terlibat dalam mensinergikan antara pemerintah pusat dengan daerah agar terjadi keselarasan yang baik pada kelancaran pembangunan ini,” terangnya.

Dia juga menjelaskan, kurangnya minat tenaga kesehatan untuk bekerja di daerah terpencil mempunyai andil yang besar terhadap rumitnya permasalahan berkaitan dengan pemerataan tenaga kesehatan. Pemerintah daerah sesuai UU Nomor 32 Tahun 2004 mempunyai kewenangan dan tanggungjawab penuh dalam mengatur sektor kesehatan di wilayahnya termasuk dalam pengelolaan tenaga kesehatan. (drx)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan