MTs-MA Al Hijrah Punya Gedung Baru

SOREANG – Untuk memenuhi kebutuhanbelajar para siswa MTs-MA Al Hijrah Desa Cikalong, Kecamatan Cimaung Kabupaten Bandung membangun gedung baru.

Wakil Bupati Bandung Gun Gun Gunawan yang hadir untuk meresmikan gedung baru tersebut mengatakan, pengembangan kualitas pendidikan agama memiliki peran penting. Sebab, tinggi rendahnya kualitas masyarakat di masa depan, sangat tergantung penyelenggaraan pendidikan agama.

’’Jadi melalui peresmian kelas baru di Yayasan Kesejahteraan Pendidikan Islam (Yakapi) ini, saya berharap agar di masa yang akan datang dapat menjadi lembaga pendidikan berkualitas unggul,’’jelas Gun Gun ketika ditemui kemarin (6/3)

Dia menuturkan, lembaga pendidikan agama harus mampu membekali ilmu pengetahuan serta keterampilan hidup yang didasari oleh nilai-nilai moralitas yang tinggi.

Sehingga, harapannya lulusan MTs-MA Al Hijrah mampu mencetak siswa yang berkarakter islami dan mampu menjalani kehidupan nyata di masyarakat dan berdaya saing.

Dirinya meminta kepada pengurus yayasan agar dapat mengembangkan dan berkontribusi membangun citra lembaga pendidikan Islam di kabupaten Bandung di masa depan.

“Didiklah para santri dengan pemahaman terhadap ajaran Islam dengan metode yang tepat dan benar serta bekali mereka dengan pendidikan dan pengalaman akhlakul karimah agar benar-benar menjadi genrasi muda Islam yang dapat menjadi suri tauladan bagi masyarakat sekitarnya,” tuturnya

Sementara itu, Kepala Yayasan Kesejahteraan Pendidikan Islam (Yakapi) AR. Sholih mengatakan, pihaknya akan terus berusaha memberikan pendidikan berkualitas kepada peserta didik yang mengikuti pembelajaran di sekolah yang dipimpinnya.

’’Dengan diresmikannya gedung baru, kami optimis bisa meningkatkan kualitas pendidikan kepada semua peserta didik yang belajar disini. Selain ditunjang dengan sarana prasaran, juga memiliki SDM tenaga pendidik yang cukup,’’ pungkasnya (rus/yan)

Tinggalkan Balasan