Mario Gomez Puas Dengan Duet Eze-Bauman

jabarekspres.com – Pelatih Persib Bandung, Roberto Mario Carlos Gomez, senang dengan performa dua striker asing timnya saat ini, yakni Ezechiel N’Douassel dan Jonathan Bauman. Performa Ezechiel N’Douassel, di Liga 1 2018 benar-benar moncer. Hingga pekan kelima, penggawa Timnas Chad itu sudah mengoleksi 6 gol. Teranyar, N’Douassel mencetak dua gol saat Persib menang 3-1 atas Borneo FC, Sabtu (21/4) malam WIB.

Tambahan brace ke gawang Borneo FC membuat eks striker Maccabi Tel Aviv itu menduduki puncak top skorer Liga 1 2018. Ini jelas pencapaian gemilang pasalnya pada musim lalu, N’Douassel kurang cemerlang. Didatangkan pada paruh kedua Liga 1 2017, N’Douassel hanya mencetak 4 gol dari 14 penampilan.

“Saya sangat senang dengan penampilan N’Douassel. Mungkin karena musim lalu dia tidak maksimal, musim ini ingin membuktikan diri. Sekarang adalah momen yang tepat baginya untuk menunjukan kemampuan terbaiknya,” beber pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez.

Eks juru racik Johor Darul Takzim itu menilai N’Douassel memiliki kemauan keras untuk bisa menunjukkan kualitas terbaiknya. Dia pun disebut sudah memiliki chemistry dengan duetnya asal Argentina, Jonathan Bauman.

“Saya lihat N’Douassel ada kemauan untuk meningkatkan performanya dibanding musim lalu. Dia akan terus berkembang dan bisa mencetak lebih banyak gol lagi,” imbuh Mario Gomez.

Bagi N’Douassel, untuk kedua kalinya dia mencetak dua gol dalam satu laga. Sebelumnya saat Persib bermain imbang 2-2 kontra tuan rumah Arema FC, N’Douassel juga mengemas dua gol. Kolaborasinya dengan Bauman pun semakin padu. Bauman sendiri pada laga melawan Borneo FC mencetak satu gol.

“Bauman memang baru, tapi performanya cukup memuaskan, harapan kami tentunya dia terus menciptakan banyak gol. Tapi yang terpenting saya senang dengan semua pemain yang telah tampil secara gemilang,” pungkasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan