Kader PAN-Hanura Dukung Deddy-Dedi

BANDUNG – Sejumlah kader dan pengurus Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) se-Bandung Raya memberikan dukungan kepada pasangan nomor 4 Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi (Deddy-Dedi) dalam Pilkada Jabar mendatang.

”Pada hari kelahiran pan­casila ini, kami mendu­kungan pasangan Deddy-Dedi, karena dalam kon­stelasi politik sosok kedua­nya memiliki kapabilitas dan kompentensi dalam memimpin Jawa Barat,” kata Anggota Tim Pilkada DPW PAN Jabar, Nur Ismail saat ditemui di kawasan Jalan Malabar, Kota Bandung, kemarin (1/6).

Menurutnya kedua sosok Calon Gubernur dan Wa­kil Gubernur Jawa Barat tersebut, memiliki pre­stasi dan track record yang baik.

Baik Deddy Mizwar ketika menjabat sebagai Wakil Gu­bernur Jawa Barat, maupun Dedi Mulyadi sebagai Bu­pati Purwakarta.

”Keduanya juga memiliki jiwa toleran dan sangat me­mahami akan pancasila dan bhineka tunggal ika. Ini mer­upakan salah satu faktor yang membuat kami mendukung pasangan ini,” katanya.

Diakuinya dukungan terse­but bukan karena adanya kekecewaan atau kurang puas akan pasangan yang sebelumnya, namun karena melihat akan kapabilitas akan pasangan 2DM yang dinilai mumpuni.

Lebih jauh, pihaknya akan siap akan segala sikap yang diambil oleh partai kepada pihaknya. ”Kita berpikir secara nasional dimana kita melihatnya baik secara survey dan track record. Aspirasi ini juga akan kami se­barkan bukan hanya di Bandung Raya saja, tapi ke daerah lainnya,” terangnya.

Pada kesempatan sama, Wakil Ketua DPC Hanura Kota Bandung, Saiful Rohman mengatakan, diantara kedua kader partai tersebut di Bandung Raya terdapat per­samaan persepsi. Terutama dalam melihat bagaimana konstelasi para calon yang muncul di Pilgub Jabar.

Saiful mengatakan bahwa yang menjadi parameter dalam dukungan adalah elektabilitas dan survey dari para calon.

Sehingga dengan hasil se­jumlah survey yang menem­patkan 2DM di papan atas, membuat pihaknya membe­rikan dukungan kepada pa­sangan tersebut. ”Dengan berbagai hal tersebut, maka kami memiliki persepsi yang sama untuk kader se-Bandung Raya, menyatakan sikap men­dukung Deddy-Dedi untuk memimpin Jawa Barat,” tan­dasnya. (rmo/nie/ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan