Ini Pesan Demiz kepada Para Pemudik

GARUT – Calon gubernur Jawa Barat nomor urut Empat Deddy Mizwar (Demiz) berpesan bila ingin melakukan mudik jaris lebih awal agar tidak kejebak dalam kemacetan.

Menurutnya, pemudik harus mempersiapkan segala keperluan untuk melakukan mudik dan untuk mengantisipasi macet bila perlu berangkat mudik 5 hari sebelum hari H.

Deddy menilai, pemerintah memberikan cuti bersama sedemikian panjang, sehingga harapannya tidak akan terjadi tumpukan kendaraan.

“Jadi jangan semuanya berangkat mudik di H-1 atau H-2, kalau bisa tanggal 11 sudah jalan begitu pula ketika kembali lagi,” ucapnya

Selain itu, kata Demiz pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi untuk mengecek kondisi kendaraan supaya aman dan nyaman pada saat diperjalanan.

“Pengemudi harus memperhatikan juga kondisi mobil apa layak atau tidak di bawa mudik,” ucapnya.

Demiz menambahkan, pada saat diperjalanan pemudik diminta untuk tertib dalam berlalulintas, terutama mengikuti aturan lalulintas dari kepolisian yang sedang berjaga di lapangan.

Selain itu, pemudik bisa memanfaatkan tempat peristirahatan di sepanjang jalan yang sudah di sediakan untuk mengantisipasi adanya pemudik yang kelelahan atau sakit.

“Saya kira tempat peristirahatan dimanfaatkan bagi pemudik jangan sampai seperti tahun lalu sampai macet total malah ada yang sesak nafas meninggal,” tutup demiz (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan