Ilham Dipromosikan Bersama Pemain Senior

BANDUNG– Bukan perkara mudah bagi Ilham Qolba untuk cepat menyatu dalam suasana baru. Dirinya memang dipro­mosikan ke tim senior Persib untuk menghadapi PSCS Cila­cap dalam ajang Piala Indone­sia 2018. Pemain andalan Per­sib U-19 itu pun mengaku ada rasa segan saat berlatih dengan pemain-pemain senior.

“Cuma sungkan aja sama senior, kalau sama senior mah deg-degan bahkan deg-de­gannya lebih lebih kaya mau tanding gitu,” terang Qolba ketika diwawancara, kemarin dilansir simamaung.com.

Adaptasi memang menjadi hal yang penting untuk guna mencairkan situasi. Untuk itu dia berusaha untuk membenahi masalah mental supaya tidak merasa canggung ketika berin­teraksi dengan pemain lain di tim. Menurutnya berbagi la­pangan dengan sosok idola di dunia sepakbola memang di­butuhkan ketahanan mental.

“Yang paling utama sih men­tal diri sendiri, karena lebih grogi lah ke senior soalnya kita sering lihatnya di TV, cuma di luar lapangan tapi sekarang satu lapangan, jadi harus lebih nyiapin aja,” kata pemilik 8 gol di Liga 1 U-19 ini.

Dirinya sudah bergabung dalam sesi latihan bersama Persib pada pagi tadi. Be­berapa cara pun dilakukan untuk menyesuaikan diri dengan tim.

“Paling ya sekalian bertanya mengatasi masalah saat bertan­ding biar bisa sharing aja, saya juga mencoba untuk tidak sung­kan,” tandasnya. (bbs/drx)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan