Fuad Amin Dirawat di Ruang Paviliun Siliwangi RS Dustira

CIMAHI– Dirawatnya mantan Bupati Bangkalan, Fuad Amin, di Rumah Sakit (RS) Dustira dibenarkan oleh pihak RS.

Wakil Kepala Rumah Sakit (Wakarumkit) Dustira, Letkol CKM dr. Bambang SN. Sp.OT mengungkapkan, terpidana kasus korupsi dan pencucian uang yang divonis 13 tahun tersebut dirujuk oleh dokter Lapas Sukamiskin agar mendapat perawatan intensif di RS Dustira.

“Pak Fuad dibawa sekitar pukul 12.00 WIB. Sekarang dirawat di ruang perawatan Paviliun Siliwangi 6,”ungkapnya, diruang kerjanya, di RS Dustira, Jalan Dustira, Kota Cimahi, Kamis (15/2/2018).

Menurut Bambang, saat tiba di RS, Fuad dalam kondisi lemah dengan berbagai penyakit yang dideritanya. Fuad saat ini sedang berada dalam pengawasan dan pengamatan dr. Sandy.

“Dia dinyatakan oleh dokter harus mendapat perawatan intensif karena sakitnya, yaitu jantung, vertigo, dan stroke,” ujarnya.

Kendati demikian, Bambang mengaku, pihaknya belum bisa memastikan waktu yang dibutuhkan untuk melakukan observasi terhadap Fuad Amin. “Kami hanya fokus memberikan perawatan medis terhadap yang bersangkutan,” ucapnya.

Terkait kondisi Fuad saat ini, Bambang menyebutkan, pasien sudah melewati masa kritisnya dan sudah sadar serta sudah mampu berkomunikasi.

Disinggung mengenai alasan pasien dirawat di rumah sakit militer tersebut, Bambang menuturkan, jika pihaknya tidak dalam kapasitas menolak pasien siapa pun. “Selama dia memang harus dirawat, ya pasti kami terima. Memang di sini rumah sakit militer, tapi siapapun pasiennya kami terima dan kami tangani, apalagi yang menggunakan BPJS. Terkait kenapa harus dirujuk ke Dustira silahkan tanya ke dokter lapas yang memberikan surat pengantar untuk dirawat disini,” pungkasnya. (ziz).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan