Dukung Hasanah, Sejam Terkumpul Rp 5 M

BANDUNG – Hanya dalam waktu 1 jam, PDI Perjuangan mampu mengumpulkan dana sebanyak Rp 5 Miliar. Dana sebanyak itu dikumpul­kan secara gotong royong dari seluruh kader dan calon anggota legislatif untuk pe­menangan kandidat Pilgub Jabar nomor urut dua Tb Ha­sanuddin dan Anton Charli­yan (Hasanah).

Penggalangan dana ini di­gelar pada rapat konsolidasi DPD Partai Demokrasi Indo­nesia Perjuangan Jawa Barat yang dihadiri seluruh DPC se-Jawa Barat di Hotel Horison Bandung, kemarin (3/6). Se­kretaris Jenderal PDI Perju­angan Hasto Kristiyanto men­gungkapkan penggalangan dana ini intens dilakukan sebagai bentuk solidaritas terhadap daerah yang meny­elenggarakan pilkada.

”Alhamdulillah terkumpul dana Rp 5 miliar, sebagian juga dari gotong royong DPP, sekitar 30 persen. Yang lain spontan terkumpul Rp 5 mi­liar. Tentu ini akan kami la­porkan dalam keuangan pa­sangan calon (Hasanah),” kata Hasto kepada wartawan usai acara kemarin.

Hasto menambahkan, dalam rapat konsolidasi tersebut dipu­tuskan bahwa seluruh pengurus partai, kader, hingga simpatisan akan bergerak senafas untuk memenangkan Pasangan Has­anah di Pilgub Jawa Barat 2018 dengan semangat gotong royong.

”Semangat untuk meme­nangkan Pilkada Serentak 2018 sangat tinggi bagi kader PDIP karena kita melihat bahwa radikalisme, terorisme men­jadi ancaman yang nyata se­hingga kami berkomitmen betul mengingat pemimpin bangsa ini digembleng di kota ini,” kata dia.

Seluruh pengurus, kader, hingga relawan, lanjut Hasto, akan terus bekerja keras me­menangkan Pasangan Hasanah di Pilgub Jawa Barat, terlebih pihaknya percaya masyarakat Jawa Barat akan menentukan pilihannya di menit-menit terakhir pelaksanaan Pilgub Jawa Barat sebagaimana Pil­gub Jawa Barat sebelumnya.

“Kepemimpinan Pak Tb Ha­sanuddin dan Pak Anton Char­liyan adalah kepemimpinan yang sangat berpengalaman, tegas dan inilah yang diperlu­kan bagaimana mengembali­kan seluruh jati diri Jawa Barat yang memiliki berbagai kele­bihan,” tandasnya.

Sementara itu, Calon Gu­bernur Jawa Barat nomor urut dua Tb Hasanuddin menu­turkan PDI Perjuangan telah menyiapkan strategi berupa “serangan darat” dan “se­rangan udara” untuk memu­luskan langkahnya agar ber­hasil menang dalam kon­testasi Pilgub Jawa Barat 2018.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan