Deklarasikan Pemilu Damai

BANDUNG – Sebanyak 58 komunitas motor Kota Bandung mendeklarasikan Pemilihan Umum 2019 damai di Markas Polrestabes Bandung, Sabtu (27/10).

Klub-klub motor ini berikrar menjaga ketertiban dan ke­tentraman pada seluruh pro­ses Pemilihan Presiden dan Legislatif mendatang.

Deklarasi tersebut disaksikan langsung oleh Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana dan Kapolrestabes Kota Bandung, Kombes Pol Irman Sugema.

Yana mengapresiasi dekla­rasi ini. Karena hal ini menunju­kan semangat tanggung jawab serta kebersamaan yang ting­gi dari komunitas otomotif untuk menjaga keamanan dan ketertiban Kota Bandung.

”Dengan adanya deklarasi ini, saya yakin Kota Bandung selalu kondusif,” jelas dia.

Pria yang akrab disapa Kang Yana ini mengatakan, dalam menjaga Pilpres dan Pileg 2019 harus ada niat dan itikad yang baik. Hal itu agar Kota Bandung semakin kondusif.

”Tahun depan adalah tahun politik dan saya yakin masy­arakat Kota Bandung pasti bisa menjaga agar tetap aman nyaman dan kondusif,” jelasnya.

Lebih Lanjut Kang Yana juga berpesan mudah-mu­dahan deklarasi ini bisa me­nularkan semangat yang sama kepada komunitas lainnya.

”Ini baru awal saja. Seekarang deklarasi komunitas otomo­tif. Nanti akan ditularkan juga pada komunitas lain seperti sepeda , fesyen atau lainnya. Sehingga perlahan tapi pasti tidak saja di Bandung tapi di Indonesia juga akan muncul deklarasi-deklarasi seperti ini,” ungkapnya.

Namun Kang Yana meng­ingatkan, deklarasi ini bukan hanya sekedar tanda tangan. Tetapi ada tanggung jawab moral sebagai pelopor untuk melaksanakannya.

Sementara itu, Kapolrestabes Kota Bandung, Kombes Pol. Irman Sugema berharap, dari 58 komunitas otomotif yang terdaftar bisa berkomitmen menjalankan deklarasi tersebut.

”Saya yakin dan percaya komu­nitas di Kota Bandung mayori­tas positif dan dapat diterima oleh masyarakat. Dengan ada­nya deklarasi ini maka bisa menghilangkan kesan negatif komunitas otomotif,” jelasnya.

”Harapannya bisa terus menjaga kamtibmas serta bisa menangkal berita hoaks dan provokatf di masa Pilpres dan Pileg nanti,” tutur Irman.

Sementara itu sebelumnya Wali Kota Bandung Oded M. Danial mengahadiri Anni­versary Klub motor Vespa Antique Club (VAC) yang merayakan hari jadi ke-25 tahun di Balai Kota Bandung.

Tinggalkan Balasan