Bupati Minta Seluruh Pejabat Lebih Kompak

NGAMPRAH – Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna yang juga pernah menjabat sebagai Ketua DPRD selama 2 periode ini memerintahkan agar seluruh jajaran pejabat mulai dari Sekda hingga RT benar-benar bisa kompak dalam bekerja di bawah kepemimpinannya untuk membangun Bandung Barat lebih maju dengan jargon “Lumpat”.

“Saya berjanji akan membawa perubahan positif untuk Bandung Barat dalam 3 tahun ke depan. Asalkan ada keseriusan, kebersamaan dan kekompakan dari kita semua dalam mencapai seluruh cita-cita dan target yang telah dirancang. Kekompakan harus dibangun dari atas hingga lapisan bawah,” jelasnya.

Pasangan Akur ini, akan memperlihatkan pada masyarakat bahwa mereka siap untuk berlari membangun dan mewujudkan segala mimpi dengan dukungan penuh dari semua komponen masyarakat dan stakeholder terkait.

Menurut Umbara, dalam perhelatan helaran budaya yang merupakan rangkaian acara “Mapag Jajap Mancen Tugas Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat”, Minggu (30/9) lalu, seluruh tamu undangan dan para pejabat pemkab yang hadir tampak kompak dalam kebersamaan. Umbara menyerukan kepada seluruh pejabat yang hadir bahwa jangan hanya masyarakat saja yang harus berpanas-panasan, tetapi seluruh unsur pemerintahan juga harus turut merasakan.

“Kita kudu sapapait samamanis dengan rakyat. Jangan biarkan mereka menderita, sementara kita duduk nyaman bernaung dibawah teduhnya tenda. Malu lah jika kita harus duduk nyaman dalam teduh, sementara masyarakat harus panas-panasan,” terangnya.

Di samping kegiatan tersebut, dia juga meminta masyarakat tidak memberikan pelayanan berlebih ketika dirinya dan wakilnya berkunjung ke daerah-daerah kelak. Karena yang terpenting bagi dirinya adalah terwujudnya visi Akur (Aspiratif,Kreatif Unggul dan Religius) yang diimplementasikan dalam kinerja jajaran pemerintah.

Sementara itu, Wakil Bupati Bandung Barat, Hengki Kurniawan menuturkan, bahwa di balik kesuksesan seorang pemimpin pasti ada doa dan dukungan dari masyarakatnya. Oleh karena itu dia memohon doa restu dan dukungan seluruh masyarakat agar Pemerintah Kabupaten Bandung Barat bisa berjalan dengan lancar selama masa kepemimpinannya pada 5 tahun ke depan. “Karena dalam pembangunan sebuah daerah tidak bisa dilakukan seorang diri, tetapi harus ada inovasi dan kolaborasi dari seluruh pihak, terlebih masyarakat,” tandasnya.(drx)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan