Bangkitnya Maung Tidur

BANDUNG – Kemenangan Persib saat menjamu tamu­nya Mitra Kukar dengan skor 2-0 pada pekan ketiga kom­petisi Liga 1 2018, langsung membuat Maung Bandung melesat ke posisi 8 klasemen sementara.

Bobotoh asal Gedebage Bandung, Dadan menyebut­kan puas dengan hasil ke­menangan yang diraih Per­sib. Dia berharap Dua gol yang tercipta itu sebagai penanda kebangkitan si Pangeran Biru.

”Moal waka muji ah, sok keok mun dipuji teh (Tidak akan memuji dulu, suka kalah nantinya). Tapi saya berharap kemenangan ini awal dari kebangkitan Persib,” kata Da­dan saat dihubungi usai laga berlangsung, semalam.

Pria berkacamata itu pun lebih lanjut menyebutkan, Persib terkadang sering larut dalam euphoria kemenangan sehingga kerap leha-leha dan akhirnya hilang kon­sentrasi. ”Akhirnya seperti saat melawan Sriwijaya FC yang kalah, atau menang yang tidak jadi saat melawan PS Tira. Gendok tidak, ting­gal satu detik lagi mau usai, tiba-tiba lawan berhasil menyamakan skor, kan gen­dok,” sambungnya.

Pertandingan semalam dua gol tercipta dicetak Jo­nathan Bauman pada menit 53 dan tendangan bebas Oh In-kyun di menit 61 dalam duel yang disaksikan lebih dari 30 ribu bobotoh di Sta­dion GBLA, kemarin (8/4).

Banyak pihak berharap kemenangan ini sangat pen­ting untuk memulihkan kepercayaan diri skuad Maung Bandung setelah dibanjiri kritikan akibat me­raih hasil tak maksimal di dua laga awal usai ditahan imbang 1-1 oleh PS TIRA dan kalah 1-3 dari tuan ru­mah Sriwijaya FC.

Menurut laman resmi Viking Persib, tiga poin perdana yang diraih Persib ini cukup ber­pengaruh signifikan terhadap peringkat tim besutan Ro­berto Carlos Mario Gomez di klasemen sementara Liga 1 2018. Persib yang sebelum­nya tercecer di papan bawah, ter­dongkrak naik ke papan tengah.

Berdasarkan data pering­kat klasemen yang dirilis laman resmi PT Liga Indo­nesia (LIB), Maung Bandung kini berada di peringkat 8 dengan mengoleksi 4 poin. Perubahan posisi di klase­men masih sangat mungkin terjadi karena mayoritas tim baru memainkan 3 pertan­dingan dan kompetisi ma­sih sangat panjang.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan