Tunjuk Roni untuk Posisi plt Sekwan DPRD

NGAMPRAH – Setelah jabatan Sekretaris Dewan (Sekwan) Kabupaten Bandung Barat (KBB) mengalami kekosongan dengan meninggalnya Almarhum Aos Kaosar, jabatan Sekwan akhirnya diberikan kepada Roni Rudiana.

Roni ditunjuk menjadi pelaksana tugas (Plt) sekretaris DPRD KBB oleh Sekretaris Daerah (Sekda) KBB Maman S. Sunjaya untuk mengisi kekosongan.

Dirinya mengatakan, penunjukan dilakukan telah sesuai aturan dan menjadi keinginan ajuan dari DPRD KBB. Sehingga, penunjukan Plt Sekretaris DPRD cukup dari Sekda dengan Surat Keputusannya ditandatangani Kamis 14 Desember 2017.

“Jadi penunjukan cukup dari saya atas pesetujuan semua pihak,”jelas Maman ketika dimintai keterangannya belum lama ini.

Ditunjuknya Roni sebagai plt Sekwan sudah harus secepatnya dilakukan. Sebab, menjelang akahir tahun beberapa agenda sidang di DPRD harus segera diselesaikan.

Selain itu, dengan adanya plt Sekwan DPRD tersebut diharapkan segala keperluan dan kebutuhan Dewan bisa terkoordinasi dengan baik.

“Dewan itu kegiantannya dan agendanya padat juga, jadi jabatan plt Sekwan ini sangat diperlukan dengan segera,”ucap Maman.

Sementara itu, Roni Rudiana ketika diminta atanggapannya mengenai penunjukan ini mengatakan, jabatan yang diamanahkan akan segera dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

Roni memiliki pengalaman dibidang anggaran dan pernah menduduki jabatan strategis seperti kepala pelaksana BPBD dan terakhir staf ahli bidang ekonomi.

Untuk itu, dia berjanji jabatan plt Sekwan akan dikerjakan dengan sabaik-baiknya dengan penuh tanggungjawab dan sepenuh hati.

“Saya akan kerjakan Insya Allah dengan amanah, sebab jabatan sebagai Sekwan meskipun plt harus dilaksanakan penuh tanggungjawab,”tutur Roni (bbs/yan)

Tinggalkan Balasan