Tantan, Militan dan Panutan

jabarekspres.com, GRESIK – Striker senior Persib, Tantan memperlihatkan ketajaman sapuan kakinya saat pertandingan melawan Sriwajaya FC. Dia sukses mengacak-ngacak pertahanan lawan dan memberikan umpan cantik yang berbuah gol Atep di Liga 1 Tahun 2017.

Padahal selama ini dirinya kerap dibangku-cadangkan hingga tidak dicantumkan namanya dalam daftar pemain pada dua awal laga, namun si Kujang Lembang ini tak patah arang untuk membuktikan dirinya pemain terbaik.

Bahkan, Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman memberikan apresiasi dan menyebutkan apa yang dilakukan Tantan layak untuk diteladani. ”Tantan bisa dibilang contoh untuk pemain lain,” ujar sang pelatih.

”Sebagai pemain wajar ingin main. Dia tidak merasa dikucilkan ketika tidak main di dua pertandingan. Tapi dia bisa membuktikannya,” jelasnya.

Pelatih yang karib disapa Djanur ini juga menilai jika Tantan merupakan sosok pemain yang militan. Maka pantas sebagai pemain senior ia menjadi panutan, terutama pemain-pemain muda. ”Dia militan untuk berbuat lebih baik dan mencuri perhatian pelatih. Itu yang saya suka,” tegas Djadjang.

Dihubungi terpisah Tantan memilih merendah. Menurutnya, sebagai pemain memang harus berjuang demi mendapatkan kepercayaan bagi pelatih. ”Untuk kembali mendapat jam bermain saya buktikan saja di lapangan. Sisanya kembalikan ke pelatih,” timpal Tantan.

Tantan berjanji menjaga performa dan akan memberikan yang terbaik saat melawan Persegres Gresik. ”Semoga dapat tempat lagi di tim,” katanya.

Hingga keberangkatan Pangeran Biru ke Gresik pada Senin siang, belum ada bocoran soal komposisi skuat. Yang pasti, Tantan masuk dalam daftar 21 pemain yang diboyong Djanur ke Gresik. Di pertemuan terakhir Maung Bandung dan Kebo Giras di Stadion Tridarma, pemain bernomor punggung 82 mampu membobol gawang tuan rumah. Sayang, Persib mengakhir laga itu dengan kekalahan 1-2.

Sementara itu, Henhen Herdiana tak menampik kalau dalam tiga pertandingan Liga 1 penampilannya belum konsisten.

Di laga melawan Persegres Gresik United di stadion Petrokimia, hari ini (3/5) bek kanan Persib ini ingin tampil lebih baik dari tiga laga sebelumnya itu.  ”Henhen akui dari mulai lawan Arema, permainan datar. Kemudian lawan PS. TNI justru di bawah performa. Begitu juga saat lawan Sriwijaya belum maksimal,” jelasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan