Rp 16,8 Miliar untuk Rehab SD

jabarekspres.com, CIMAHI -53 bangunan sekolah dasar (SD) di Kota Cimahi mengalamai rehabilitasi. 6 bangunan SD yang direhab itu diantaranya berkategori rehab berat ruang kelas.

Adapun dari Dalam tahap rehab di tahun 2017 ini, sumber dana yang digunakan yakni dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) serta bantuan dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).

Kabid Pembinaan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Kota Cimahi, Tita Mariam, menyebutkan, total anggaran untuk rehab SD di Cimahi yaitu Rp 16,8 miliar.

“Anggaran tersebut dari APBD sekitar Rp 6,8 miliar sementara dari Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp 10 miliar. Anggaran ini untuk sarana dan prasana serta sanitasi,” katanya.

Perbaikan untuk bangunan SD, setiap tahunnya dianggarkan. Mulai dari rehab hingga pemeliharaan. Dia mengaku, sanitasi menjadi sorotan untuk perbaikan itu. “Saat ini yang sudah diperbaiki mencapai 70 persen, sisanya 30 persen sedang dalam tahap penyempurnaan,” tambahnya.

Sementara itu, untuk pembangunan gedung sekolah, kata dia, pihaknya melibatkan tim konsultan perencana dan pengawas, yang nantinya ditugaskan agar terlebih dahulu memeriksa dan menghitung serta mencatat apa saja kerusakan yang dialami masing-masing sekolah.

“Jadi mereka turun dulu ke lapangan, yang kemudian akan dihitung, dimana kerusakannya, apa saja yang harus diperbaiki. Sehingga pagu anggarannya tidak bisa seenaknya,” terangnya.

Untuk saat ini prioritas rehab bangunan sekolah dasar ada di wilayah Cimahi selatan yang merupakan wilayah padat penduduk dan serta memiliki luas wilayah yang cukup luas diantara Cimahi Tengah dan Cimahi Utara.

“Sekarang yang jadi prioritas yaitu daerah Cibodas, Cireundeu, Melong dan Cibeber. Tapi Insya allah kita bangun semuanya,” pungkasnya.‎ (ziz/gun)

Sekolah yang sedang direhab berat

  • SDN Padasuka Mandiri 2
  • SDN Baros Mandiri‎ 6
  • SDN ‎Padasuka Mandiri 4
  • SDN Sosial 2
  • SDN Citeureup 2
  • SDN Leuwigajah Mandiri 1.

Tinggalkan Balasan