[PILGUB JABAR] Sinyal Kuat GolkarMerapat ke PDI Perjuangan Usung Demul

BANDUNG – Beredar surat Keputusan DPP Partai Golkar Perihal Perihal Pencabutan Surat Pengesahan Pasangan Calon Kepala Daerah Provinsi Jawa Barat. Surat bernomor R-552/GOLKAR/XII/2017 tertanggal 17 Desember 2017 ditandatangani ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartato dan Sekretaris Jenderal Idrus Marham itu mencabut pengesahan M Ridwan Kamil dan H Daniel Mutaqie Syafiuddin.

Dalam surat yang beredar luas di jaringan media sosial itu salahsatu alasannya lantaran Ridwan Kamil belum memutuskan calon wakil sampai batas akhir 25 November 2017 lalu.
Munculnya surat itu pun memberikan sinyal kuat jika partai berlambang pohon beringin itu akan merapat ke PDI Perjuangan. Apalagi selama ini mereka intens melakukan komunikasi.

Sekretaris Jendral DPD Partai Golkar Jawa Barat, Ade Barkah Surachman memastikan Partai Golkar dan PDI Perjuangan bakal berkoalisi dengan paket bakal calonnya yaitu, Dedi Mulyadi sebagai bakal calon Gubernurnya dan kader PDI Perjungan yang akan menjadi Wakil Gubernur Jabar-nya. “Koalisi dengan PDI Perjuangan, dan meskipun begitu Partai Golkar pun akan terus melakukan komunikasi dengan partai lainnya,” terangnya.

Meski demikian sebut Ade, hal ini akan mereka bicarakan kembali dengan PDI Perjuangan dan internal Partai Golkar DPD Jawa Barat). “Nanti akan dibicarakan lagi, soalnya saya tak mau langkahi apa yang menjadi AD/ART partai orang lain, yang jelas kita akan terus berkomunikasi,” pungkasnya. ***

Laporan: Fitri Rachmawati/FR/MG2

Tinggalkan Balasan