Pengganti Enrique Harus Super

bandungekspres.co.id , PRESIDEN Barcelona, Josep Maria Bartomeu berjanji akan mendatangkan pelatih super untuk menangani Lionel Messi dan kawan-kawan musim depan. Janji itu disampaikan usai pertemuan dengan Luis Enrique yang mengumumkan keputusannya tidak akan memperpanjang kontraknya di Camp Nou.

Sejak beberapa bulan lalu, sudah muncul beberapa nama calon pengganti Enrique. Mulai dari Jorge Sampaoli (Sevilla), Mauricio Pochettino (Tottenham Hotspur), Esusebio Sacristan (Real Sociedad), Massimiliano Allegri (Juventus), hingga Ronald Koeman (Everton).

Akan tetapi, Bartomeu belum memastikan siapa yang akan mereka pilih. Bartomeu hanya menegaskan bahwa Barca akan menunjuk pelatih dengan reputasi luar biasa dan nama itu baru akan mereka umumkan 1 Juni mendatang setelah masa tugas Enrique berakhir.

“Musim panas ini, kami akan mendapatkan pelatih super. Kami akan terus bekerja tanpa banyak bicara, tenang, dan seperti biasa. Hingga 30 Juni nanti dan kemudian kami akan mengumumkan siapa pelatihnya. Kami akan mengumumkan suksesornya 1 Juli dan fokus pada trofi yang ada sekarang,” tutur Bartomeu di Barca TV.

Bartomeu menjelaskan, ia tidak terkejut dengan keputusan Enrique. Sebab, musim panas lalu, eks pelatih AS Roma dan Celta Vigo tersebut sudah mengatakan pada petinggi klub kalau dirinya tidak akan memperpanjang kontraknya.

“Sore ini usai laga, ia memberi tahu para pemain. Semua sedih dan tidak bisa berkata apa-apa, namun Enrique masih bisa memberikan kami trofi dan mereka amat termotivasi untuk melakukannya. Kami akan terus berlatih dan berusaha keras hingga 30 Juni nanti,” tutup Bartomeu.

Gelandang Barca, Ivan Rakitic mengaku terkejut dengan pengumuman Enrique. Kendati dalam tekanan, ia awalnya mengira Enrique akan tetap bertahan. “Keputusan yang ia buat sudah jelas dan sekarang kami tenang. Kami benar-benar mendukung bos sepenuhnya,” kata rakitic di Goal International.

Enrique sendiri sangat berat mengambil keputusan ini. “Ini sulit, tetapi saya sudah memikirkan keputusan ini dengan baik dan saya harus setia dengan apa yang dipikirkan. Saya ingin mengucapkan terima kasih pada klub atas kepercayaan yang ditunjukkan. Momen tiga tahun ini tak akan terlupakan,” katanya. (amr/abg/ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan