Menikmati Keindahan Alam Wisata Glamping Lakeside Rancabali Ciwidey

 

jabarekspres.com, CIWIDEY – Destinasi Wisata Glamping Lakeside Rancabali Ciwidey memiliki beberapa program untuk para pengunjung yang akan menikmati keindahan ataupun ketenangan dalam berwisata. Sebuah program dari tempat wisata Glamping ini menjadi daya tarik bagi wisatawan, apalagi para pelajar yang ingin melakukan penanaman pohon dikawasan Glamping.

Landscape Situ Patenggang menjadi sajian utama yang menarik perhatian para wisatawan untuk mengabadikan momen liburan. Apalagi berada di atas perahu pinisi yang sangat tinggi, sehingga para wisatawan dimanjakan dengan keindahan Situ Patenggang yang dikelilingi kebun teh.

Selain itu, para pengunjung juga bisa bermain outbound. Seperti offroad, paintball, archery war, stand up, paddle board, kayak, wisata keliling danau menggunakan perahu, tea walk dan jajanan tradisional. Wisatawan juga akan disajikan oleh pengelola ratusan jenis tanaman yang nantinya akan ditanami oleh wisatawan dan pihak pengelola akan bertanggung jawab untuk merawat pohon tersebut.

Kordinator Program Duta Oksigen Glamping Lakeside, Riki Bagonk mengungkapkan, sebetulnya penanaman pohon ini menjadi salah satu program andalan Glamping Lakeside sejak 2012 lalu. Sehingga, sejak dibukanya pada tahun 2016, setiap pengunjung akan akan ditawarkan sejumlah pohon untuk ditanam, sebelum menikmati keindahan Kapal Pinisi yang terdampar disitu patenggang.

”Kami menamakan program tersebut dengan nama Duta Oksigen, jadi apabila wisatawan yang akan berkunjung lagi untuk menikmati wisata di Glamping Lakeside. Sekaligus melihat pohonnya kembali yang telah ditanam oleh para wisatawan atau para pelajar,” kata Riki saat dijumpai di Glamping Lakeside Rancabali Ciwidey, kemarin (12/5).

Riki juga mengungkapkan, pihaknya melakukan hal ini untuk melestarikan lingkungan, supaya jangan sampai rusak. ”Kita ada andil untuk tetap melestarikan lingkungan yang ada disekitar kita dan mencintai lingkungan,” ungkapnya.

Pada tanggal 9-10 Mei kemarin, lanjut Riki, pengunjung dari SMP An-Nisaa Jakarta melakukan penanaman pohon endemik sebanyak 110 pohon. Hal ini, bukan kegiatan yang pertama, pihak Glamping sudah melakukan beberapa kali kegiatan yang serupa. Selain di Glamping, pihaknya pun telah melakukan penanaman di puncak Kawah Putih.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan