Latih Safety Riding Ratusan Karyawan

bandungekspres.co.id, Bandung –PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat terus konsisten menggelar pelatihan safety riding secara berkesinambungan ke semua lapisan masyarakat. Dimulai dari pelajar sampai dengan masyarakat umum pengguna sepeda motor di wilayah Jawa Barat.

DAM rutin menggelar pelatihan safety riding di seluruh kota di Jawa Barat. Salah satu agenda pelatihan safety riding adalah yang diperuntukkan untuk pelajar, komunitas sepeda motor Honda dan para karyawan di beberapa perusahan-perusahaan di Jawa Barat. Pada 1 hingga 3 Februari 2017, DAM menggelar pelatihan safety riding ke  PT HPPM Dawuan Cikampek dan PT. HM Sampoerna – Karawang Barat yang diikuti sebanyak total 430 karyawan.

Selain itu, pada 12 Februari 2017, pelatihan safety riding juga diberikan untuk warga Karang Taruna Perum Alam Sanggar Indah RW.13 Citapen – Cihampelas, Bandung Barat yang diikuti sebanyak total 30 peserta.

”Pelatihan Safety Riding bagi pelajar hingga masyarakat umum bertujuan memberikan pengetahuan teori dan praktik mengenai teknik dasar mengendalikan sepeda motor dan mematuhi undang-undang lalu-lintas beserta etika berkendara yang baik,” papar Lerri Gunawan selaku General Manager Sales, Marketing dan Logistik DAM dalam rilis yang diterima redaksi, kemarin (17/2).

Sementara itu, Asep Wawan Hernawan, Instruktur Safety Riding DAM menjelaskan, pelatihan yang diberikan kepada karyawan perusahaan selain secara teori, serta praktik langsung dasar pengendalian sepeda motor. ”Dengan tujuan membekali pengetahuan berkendara yang baik dan aman sehingga setiap peserta dapat bekerja secara produktif di perusahaan tempat mereka bekerja,” paparnya.

DAM berharap dengan adanya Kampanye Safety Riding” ini mampu memberikan kesadaran bagi para pengguna sepeda motor terkait pentingnya keamanan berkendara dalam kegiatan sehari-hari yang pada akhirnya bisa mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas.

”Dalam waktu dekat DAM di bulan Februari ini, DAM juga akan menggelar di beberapa perusahaan lainnya, sekolah dan komunitas sepeda motor Honda di Jawa Barat,” ungkap Asep. (rls/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan