KPU Minta PSS dan PPK untuk Fokus

bandungekspres.co.id, CIMAHI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cimahi menggelar acara bimbingan teknis logistik kepada Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Pemilihan Kecamatan (PPK). Ketua KPU Kota Cimahi, Handi Dananjaya memita agar PPS dan PPK untuk tetap fokus pada persiapan logistik dan memahami betul tata cara penghitungan serta reakapitulasi pada Pilkada nanti

Lanjut dia, bimbingan teknis dilakukan untuk menjelaskan teknis teknis yang akan dan harus dilakukan atau dikerjakan oleh para anggota PPS dan PPK.  ”Bimbingan teknis ini memaparkan tentang logistik dan tata cara perhitungan suara dan pemungutan suara di TPS agar bisa dipahami oleh PPK, PPS dan sejalan dengan Panwas,” kata Handi usai menghadiri Bimbingan Teknis untuk PPS dan PPK di hotel Endah Parahiyangan Jalan Amir Machmud Cibeureum Kota Cimahi, kemarin (23/1).

Menurutnya, sejauh ini ketua PPS maupun PPK hanya sekedar melakukan pengontrolan terhadap logistik yang datang tanpa melakukan pengecekan. Sehingga ketika ada kekurangan seperti surat suara atau lainnya mereka akan disibukan untuk mencari kekurangan tersebut.

”Jadi, kesiapan logistik juga harus ditopang dengan kesiapan dari Sumber Daya Manusia-nya, baik di tingkat PPS maupun PPK. Mereka harus sudah paham mengenai logistik apa yang akan diterima, kemudian logistik apa saja yang akan diteruskan ke KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara).”

”Jadi bimtek ini sangat penting dilakukan untuk menambah wawasan ke para penyelenggara,” imbuhnya.

Pihaknya berharap, ketika logistik dibagikan akan tepat sasaran, tepat kualitas dan tepat jumlah. Diakui sejauh ini, Ketua KPPS hanya menerima berita acara saja tanpa menyaksikan alat kelengkapan logistik apa saja yang mereka terima.  ”Mereka (ketua kpps) hanya menandatangani berita acara saja. Hasilnya, pada waktu pencoblosan mereka biasanya akan teriak-teriak saat kekurangan logistik,” katanya.

Oleh karena itu, lanjutnya sebelum didistribusikan ke KPPS maka KPU akan memanggil para ketua KPPS untuk melakukan pengecekan kelengkapan keperluan di tiap TPS.  ”Saya harap dalam pemilihan nanti tidak ada lagi kekurangan logistik di tiap TPS, agar kondusifitas saat pemilihan tetap terjaga,” pungkasnya.(ziz)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan