Fopdar Apresiasi Kejari Cimahi

bandungekspres.co.id, CIMAHI– LSM Forum Pemuda Dinamika Abdi Rakyat (Fopdar) mengapresiasi Kejari Cimahi yang telah melakukan proses penyelidikan dan penyidikan atas dugaan korupsi penyertaan modal pada Pasar raya Cibeureum, tahun anggaran 2006-2007.

Litbang  Fopdar Bandung Raya, Sri Mulyani mengungkapkan, menyikapi pemanggilan dari Kejari Rabu kemarin, terkait  penanganan kasus Cibeureum pihaknya sangat  mengapresiasi pihak kejari untuk secepatnya mengusut tuntas dan menetapkan tersangka  lain yang diduga  telah memanfaatkan jabatan dan kewenangan untuk kepentingan pribadi dan golongannya. “Kami sangat mengapresiasai apa yang dilakukan Kejari Cimahi untuk melakukan penegakan hukum, khususnya dalam kasus digaan korupsi tersebut,” terangnya, kemarin.

Tak hanya itu,  Fopdar berharap agar aparat penegak hukum tidak tebang pilih dalam menjalankan tupoksinya.sehingga para pemangku jabatan yg duduk dikursi empuk saat ataupun kedepan ini benar benar bekerja untuk dan sebagai pelayan masyarakat. “Kami dari Fopdar Bandung Raya akan senantiasa berkomitmen menjalankan fungsi kami sebagai control sosial,” jelasnya.

Menurut dia, masih banyak dugaan koruspi lainnya yang terjadi di Kota Cimahi, Fopdar berharap agar penegak hukum di Cimahi maupun Jawa Barat tidak main-main untuk menjalankan fungsinya dalam mengekan hukum, sehingga pemerintahan di Cimahi bisa berjalan dengan bersih dan terbebas dari korupsi.

Dikatakan dia, selain meminta kepada Kejari, pada hari Kamis ini juga Fopdar akan kembali mendatangi Kejati Jabar untuk mempertanyakan penanganan kasus lainnya di Kota Cimahi. Hal itu dilakukan agar penanganan hukum dugaan korupsi di Kota cimahi bisa ditangani dengan serius tanpa pandang bulu. ”Hari ini, kami akan ke Kejati Jabar untuk mempertanyakan sejauh mana penanganan hukum dugaan korupsi di Cimahi,” pungkasnya.  (ziz/bun/ign)

Tinggalkan Balasan