Demiz-Syaikhu Terima SK

jabarekspres.com, BANDUNG – Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar akan menerima surat rekomendasi maju sebagai bakal Calon Gubernur Jawa Barat dari DPP Partai Demokrat. Pria yang akrab disapa Demiz tersebut akan menerima SK dukungan bersama Ahmad Syaikhu selaku bakal Calon Wakil Gubernur Jawa Barat di kantor DPP Partai Demokrat di Jakarta, hari ini (30/11),

”Insya Allah, Kamis besok dipanggil ke DPP Partai Demokrat untuk menerima surat rekomendasi bersama Ahmad Syaikhu,” ujar Demiz usai menjadi pembicara dalam Islamic Festival And Book Fair di Masjid Pusdai Bandung, kemarin (29/11).

Setelah menerima rekomendasi dari Demokrat, Demiz berharap Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Amanat Nasional (PAN) akan menyusul sebagai partai pengusung Demiz-Syaikhu di Pilkada Jabar 2018.

”Kita harapkan dari PKS juga demikian, dan PAN juga akan melakukan mekanisme partainya, akan juga memberikan rekomendasi. Untuk pasangan ini perlu ada mekanisme yang dilaksanakan oleh partai masing-masing,” jelasnya.

Dia pun menyinggung Partai Gerindra yang awalnya mendukung Demiz-Syaikhu namun belakangan menarik dukungan karena tidak ”sreg” dengan Ahmad Syaikhu sebagai bakal Calon Wagub. Ahmad Syaikhu adalah politikus PKS yang menjabat Wakil Wali Kota Bekasi.

”Mudah-mudahan juga Gerindra bisa bergabung dengan kita dan partai lain yang belum berkoalisi bisa bersama-sama,” ungkap Demiz.

Sementara itu, Bakal calon (balon) Gubernur Jawa Barat Ahmad Syaikhu yakin, PKS, Demokrat, Gerindra dan PAN bakal mendukung dirinya bersama Deddy Mizwar untuk maju dalam Pilkada Jabar 2018 mendatang. Hal ini ditekankan Syaikhu karena munculnya kabar ihwal pencabutan dukungan Partai Gerindra.

”Komunikasi masih berlanjut, khususnya dengan Partai Gerindra,” ucap Syaikhu saat ditemui di kawasan Jalan Citarum, Kota Bandung, kemarin (29/11).

Syaikhu menyebut, koalisi awal antara PKS dengan Gerindra masih berlanjut. Sejatinya, imbuh Syaikhu, hingga saat ini belum ada penegasan dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto soal pencabutan dukungan terhadap dirinya dengan Deddy Mizwar. ”Kami berharap koalisi ini nantinya menjadi dukungan penuh bagi pasangan saya dan Deddy Mizwar,” jelasnya.

Syaikhu menyebut, dukungan dari empat partai bisa mengawal setiap rencana program. Sebab, dengan 39 kursi (PKS 12, Demokrat 12, Gerindra 11 dan PAN 4, Red) di parlemen dari gabungan empat partai itu, dia optimitis segala program bisa dikawal dengan baik dan bisa terealisasi dengan mudah.  ”Semoga dalam prosesnya nanti ada partai lagi yang merapat,” terangnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan