Susah Payah Cari Stadion, 3 Poin Untuk Manajer

bandungekspres.co.id, BANDUNG – BEK sayap Persib Bandung Tony Sucipto, bertekad membayar pengorbanan Manajer Umuh Muchtar dengan kemenangan dari Arema Cronus.

Tony terharu dengan perjuangan keras Umuh saat memperjuangkan agar Persib bisa berlaga di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (27/8) sore ini. Ya, pengorbanan Umuh memang patut dibalas dengan kemenangan.

Dua hari menjelang pertandingan, Persib memang belum mendapatkan izin menggunakan stadion yang ada di wilayah Bandung, kesulitan itu karena dua stadion megah yakni Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dan Si Jalak Harupat tak bisa digunakan.

Alasannya karena kedua stadion itu sedang dipersiapkan untuk gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) Jabar 2016. Berbekal izin lisan dari Gubernur Jawa Barat, Umuh mendatangani Bupati Bandung Dadang Naser, setelah melalui birokrasi panjang dari pagi hingga sore hari, akhirnya izin keluar.

”Yang saya tahu Pak Haji (Umuh Muchtar) sebagai orang tua ke sana kemari memperjuangkan Persib biar bisa main di Jalak. Pastinya kita ingin mempersembahkan kemenangan, hasil bagus tiga poin karena ini pertandingan terakhir putaran pertama di Bandung,” kata Tony, kemarin (26/8).

Tony menambahkan, kemenangan atas Arema juga sangat diperlukan bagi Persib yang sedang mengincar tambahan poin, untuk mendongkrak posisi di klasemen sementara TSC A 2016, yang saat ini masih tertahan di peringkat tujuh.

”Tiga poin sangat penting, karena juga ingin memperbaiki posisi kita lebih dekat lagi ke papan atas. Ini kesempatan kita untuk dapatkan tiga poin,” tekad pemilk nomor punggung 6 ini.

Toni pun mengajak Bobotoh agar sama-sama menjaga fasilitas Stadion. Sebab, bila ada fasilitas stadion yang masih dalam tahap renovasi di beberapa venue menjelang Pekan Olagraga Nasional (PON) Jawa Barat 2016 itu rusak setelah laga nanti, maka Persib harus menanggung seluruh kerusakan tersebut.

”Himbauan untuk bobotoh jangan sampai merusak atau rusuh. Kita sudah dapat lapangan, dan kita susah mencari lapangan itu. Jadi harus dijaga sama-sama,” kata Tony.

Tony akan selalu siap membela Persib dimanapun tempatnya. Hanya saja, dia turut menyayangkan apabila tim kebanggaan bobotoh ini harus menjalani laga kandang di luar Bandung.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan